Kamis 21 Aug 2014 12:20 WIB

Kubu Prabowo-Hatta Pinta Kubu Jokowi-JK Hormati Putusan MK

Rep: Muhammad Akbar Wijaya/ Red: Muhammad Hafil
Tantowi Yahya
Foto: Republika/Musiron
Tantowi Yahya

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Juru bicara koalisi Merah Putih, Tantowi Yahya berharap kubu Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) menghormati putusan Mahkamah Konstitusi (MK) soal sengketa hasil rekapitulasi suara pemilu presiden 2014. Dia meminta kubu Jokowi-JK menjadi putusan MK sebagai putusan final. "Jokowi harus menghargai karena setelah itu putus tidak ada lagi media untuk mengugat," kata Tantowi kepada wartawan di Kompleks Parlemen Senayan, Kamis (21/8).

Tantowi mengatakan gugatan Prabowo-Hatta merupakan upaya hukum terakhir untuk menyikapi ketidakpuasan terhadap hasil rekapitulasi pilpres yang dilakukan KPU. Dia belum berani berspekulasi soal kemungkinan mengambil langkah lain apabila keputusan MK tidak sesuai harapan kubu Prabowo-Hatta. "Itu adalah upaya hukum terakhir secara hukum. Kita lihat perkembangannya," ujarnya.

Wakil Sekretaris Jendral DPP Golkar ini mengatakan apapun hasil keputusan MK partainya akan tetap berada di barisan Koalisi Merah Putih. "Apapun hasil keputusan MK hari ini Golkar tetap berada di koalisi Merah Putih," katanya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement