REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Manchester United (MU) Ruben Amorim mengungkapkan, ada kemungkinan Diogo Dalot akan absen hingga akhir musim ini. Bek asal Portugal itu akan melewatkan laga tandang pekan ke-34 Liga Inggris melawan Bournemouth di Stadion Vitality, Ahad (27/4/2025) pukul 20.00 WIB karena gangguan pada otot betis.
"Dalot tak bermain. Kami tidak tahu berapa lama dia akan absen, tetapi dia tak bermain untuk pertandingan berikutnya. Ada kemungkinan (dia akan absen selama sisa musim) tetapi saya tidak tahu,” kata Amorim pada jumpa pers prapertandingan, dikutip dari laman resmi Liga Inggris, Jumat (25/4/2025).
Menurut Amorim, ini mungkin saja terjadi bagi seorang pemain yang banyak menjalani serangkaian pertandingan pada musim ini. Dalot sejauh ini sudah tampil 51 kali di semua kompetisi. Ia menjadi sosok yang paling lama berada di lapangan membela MU sepanjang musim ini dengan total 4.424 menit bermain.
Dari 51 penampilan itu, bek asal Portugal tersebut telah menyumbang tiga gol dan lima assist. Tiga golnya semua terjadi di Liga Europa. MU akan berlaga di semifinal menghadapi Athletic Bilbao.
“Dia bermain sepanjang waktu dalam serangkaian pertandingan. Kami mencoba mengatasinya tetapi para pemain bermain banyak menit dan tidak siap untuk mengatasinya. Dalot merasakan sesuatu," jelas Amorim.
Pada laga terakhir melawan Wolves, Dalot tampil sebagai pemain cadangan saat menggantikan Patrick Dorgu pada menit ke-59.
“Kami akan memeriksanya pekan demi pekan karena dia bekerja sangat keras. Dia bisa pulih dengan cukup baik, jadi kita lihat saja nanti," kata Amorim.
Saat ini, MU berada di posisi 14 klasemen sementara dengan 38 poin. Mereka tertinggal 11 poin dari Bournemouth yang berada di posisi kedelapan dengan 49 poin.