Kamis 17 Oct 2024 19:00 WIB

Soal Pertemuan di Kemenhan, Zulhas: Ucapkan Selamat Ulang Tahun untuk Prabowo

AHY sebut pertemuan juga membahas soal persiapan jelang pelantikan Presiden.

Rep: Bayu Adji P / Red: Teguh Firmansyah
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan tiba di kompleks Kementerian Pertahanan RI, Jakarta, Kamis (17/10/2024). Presiden terpilih Prabowo Subianto menggelar pertemuan bersama sejumlah petinggi partai politik diantaranya Ketua Umum partai Nasdem Surya Paloh, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia, Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar.
Foto: Republika/Thoudy Badai
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan tiba di kompleks Kementerian Pertahanan RI, Jakarta, Kamis (17/10/2024). Presiden terpilih Prabowo Subianto menggelar pertemuan bersama sejumlah petinggi partai politik diantaranya Ketua Umum partai Nasdem Surya Paloh, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia, Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan atau Zulhas turut hadir dalam pertemuan dengan Prabowo Subianto di Kantor Kementerian Pertahanan (Kemenhan) pada Kamis (17/10/2024). Tak hanya Zulhas, sejumlah partai politik lain juga ikut bergabung dalam pertemuan itu.

Zulhas mengatakan, dalam pertemuan itu semua ketua umum partai politik yang hadir mengucapkan selamat ulang tahun kepada Prabowo. Di hari ulang tahunnya yang ke-73, Prabowo diharapkan dapat membawa bangsa Indonesia bersatu dan lebih maju.

Baca Juga

"Semoga kita bisa bersatu dan membuat Indonesia menjadi negara maju," kata dia usai bertemu dengan Prabowo di Kantor Kemenhan.

Sementara itu, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY mengatakan hal senada, para ketua umum partai koalisi mengucapkan selamat ulang tahun kepada Prabowo yang genap berusia 73 tahun pada hari ini. Selain itu, pertemuan itu juga membahas terkait persiapan jelang pelantikan presiden pada 20 Oktober 2024.

"Kita tahu bahwa harapan beliau Pak Prabowo setelah pelantikan presiden dan pemerintah baru terbentuk, kabinet baru terbentuk, bisa segera bekerja, jadi tidak lama-lama jadi bisa langsung bekerja," kata AHY.

Menurut dia, agar pemerintahan Prabowo dapat langsung berjalan optimal, dibutuhkan kerja sama dan koordinasi dengan semua partai politik pengusung. Ia juga berharap seluruh partai dapat lebih baik dalam berkoordinasi ke depannya.

Diketahui, tak hanya Zulhas dan AHY yang hadir dalam pertemuan di Kantor Kemenhan itu. Beberapa ketua umum partai politik lainnya yang hadir adalah Bahlil Lahadalia, Muhaimin Iskandar, dan Ahmad Heryawan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement