Kamis 11 Jan 2024 17:00 WIB

Pemukiman Padat Penduduk di Saharjo Terbakar, 27 Kendaraan Damkar Dikerahkan

Kebakaran dilaporkan sekitar pukul 14.45 WIB dengan situasi merah dan asap tebal.

Rep: Ali Mansur/ Red: Agus raharjo
Warga melihat api yang membakar bangunan. (Ilustrasi)
Foto: Antara/Umarul Faruq
Warga melihat api yang membakar bangunan. (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Kebakaran hebat terjadi di pemukiman padat penduduk di Jalan Dr Saharjo, Kelurahan Menteng Atas, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan, Kamis (11/1/2024) siang. Sejumlah bangunan toko dan tempat tinggal penduduk dilalap si jago merah.

"Objek yang terbakar ruko dan rumah tinggal padat hunian," ujar Kepala Seksi Operasional Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan, Syamsul Huda dalam saat dikonfirmasi, Kamis (11/1/2024).

Baca Juga

Menurut Huda, kebakaran dilaporkan oleh warga sekitar pukul 14.45 WIB. Untuk memadamkan pihaknya langsung mengerahkan mobil pemadam kebakaran (damkar) pada pukul 14.52 WIB.

Sebanyak 27 unit mobil damkar dengan 100 personel dikerahkan ke lokasi. "Situasi merah dan asap tebal," tegas Huda

Namun hingga saat ini belum diketahui apa penyebab kebakaran yang melanda pemukiman padat penduduk. Termasuk jumlah kerugian materi maupun dan korban akibat kebakaran tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement