REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Rombongan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang dipimpin Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Sumarsono menggelar rapat kerja di dalam kereta wisata. Rapat kerja ini dilaksanakan sekitar Pukul 23.00 WIB, Jumat (13/1).
Rapat ini membahas terkait isu yang ada di asisten pemerintahan. Tak hanya itu saja, Plt Gubernur dan para SKPD juga membahas isu lain.
Dalam rapat ini hadir Sekretaris Daerah Saefullah, Deputi Gubernur Pengendalian Kependudukan dan Pemukiman Syahrul Effendi, Deputi Gubernur bidang Tata Ruang dan Lingkungan Hidup, Oswar Mungkasa dan Deputi Gubernur bidang Indagtrans.
Selain itu, ada juga Asisten Bidang Pembangunan dan Lingkungan Hidup Gamal Sinurat, Asisten Bidang Kesejahteraan Masyarakat Fatahillah, Asisten Bidang Pemerintahan Bambang Sugiyono, dan Asisten Bidang Perekonomian Franki Manggatas.
Kemudian ada pula Kepala Biro KDH KLN Mawardi, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Agus Suradika, dan Kepala Dinas Kominfo dan Statistik Dian Ekowati.
Sebelumnya, Plt Gubernur DKI Jakarta Sumarsono mengatakan rapat kerja ini untuk memanfaatkan hari libur. "Malam ini akan ada topik di bidang ekonomi, kesehatan. Ke Jogja kita melihat objek wisata dan berdiskusi dengan sultan. Nanti kita sambung lagi rapatnya," kata Sumarsono.