Sabtu 04 May 2024 11:20 WIB

4 Mahasiswa UNM Berhasil Dapatkan Pendanaan Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha 2024

Program ini bertujuan mendorong dan mencetak mahasiswa menjalankan wirausaha.

Mahasiswa Universitas Nusa Mandiri (UNM) kembali mengukir prestasi bidang kewirausahaan dengan berhasil lolos sebagai salah satu penerima bantuan Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW) 2024.
Foto: Universitas Nusa Mandiri
Mahasiswa Universitas Nusa Mandiri (UNM) kembali mengukir prestasi bidang kewirausahaan dengan berhasil lolos sebagai salah satu penerima bantuan Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW) 2024.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mahasiswa Universitas Nusa Mandiri (UNM) kembali mengukir prestasi bidang kewirausahaan dengan berhasil lolos sebagai salah satu penerima bantuan Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW) 2024. P2MW merupakan program yang dijalankan oleh Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Ditjen Diktiristek. Program ini bertujuan untuk mendorong dan mencetak mahasiswa dalam menjalankan dan mengembangkan wirausaha serta meningkatkan program kewirausahaan di perguruan tinggi.

Keempat mahasiswa Kampus Digital Bisnis Universitas Nusa Mandiri (UNM) yang lolos menerima pendanaan P2MW 2024 yakni Adelia Rizki Nur Azizah sebagai ketua tim dengan anggota tim terdiri dari Aisyah, Fildzah Nurdima dan Nurlia Febrianti. 

Baca Juga

Maruloh selaku Kepala Nusa Mandiri Entrepreneur Center (NEC) berharap lolosnya mahasiswa UNM mendapat pendanaan menjadi motivasi mahasiswa lain yang telah memiliki usaha dan tergabung dalam Nusa Mandiri Entrepreneur (NUNERS) untuk terus belajar dan berinovasi dalam bisnisnya, agar dapat ikut dalam berbagai kompetisi yang diadakan baik oleh pemerintah maupun perguruan tinggi lain.

“Kami selalu berupaya mendorong agar mahasiswa berani bersaing dan tidak takut dalam menghadapi kompetisi bisnis, bangga dengan bisnis yang mereka punya, serta memiliki ide dan inovasi untuk mengembangkan bisnis mereka,” ungkap Maruloh dalam rilis yang diterima, Sabtu (4/5/2024).

Maruloh menyampaikan keempat mahasiswa yang lolos pendanaan P2MW ini berasal dari Program Studi Bisnis Digital Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Nusa Mandiri, dengan merek dagang Arna Decor.  “Bisnis yang mereka lakukan merupakan bisnis yang menjual dekorasi rumah dari bahan kayu MDF. Adapun produk yang dijual antara lain Hiasan Dinding Poster Kayu dan Jam Dinding Kayu,” kata Maruloh.

Tim Arna Décor, kata Maruloh berhasil bersaing dengan mahasiswa lain dari seluruh Indonesia dengan mendapatkan pendanaan P2MW. Total 6.715 proposal yang sudah dibuat oleh mahasiswa seluruh Indonesia dan 3.826 Produk Usaha Mahasiswa lolos seleksi internal perguruan tinggi serta telah diajukan untuk dinilai secara nasional. Arna Decor termasuk salah satu yang lolos untuk mendapatkan pendanaan.

“Pencapaian ini merupakan sesuatu yang sangat membanggakan bagi Universitas Nusa Mandiri, sebab mahasiswa binaan NEC berhasil bersaing pada event berskala Nasional dan berhasil bersaing dengan Perguruan Tinggi lain dari seluruh Indonesia,” ujarnya. 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement