Kamis 22 Jun 2023 05:42 WIB

Rumah DP Nol Rupiah Jadi Tempat Kos Rp 1 Juta per Bulan, Pj Heru: Tertibkan!

Program rumah DP Nol Rupiah untuk para milenial di Ibu Kota yang belum punya rumah.

Rep: Haura Hafizhah/ Red: Erik Purnama Putra
Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Heru Budi Hartono.
Foto: Republika/Haura Hafizhah
Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Heru Budi Hartono.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Beredar di media sosial (medsos) video pengakuan yang berisi penjelasan terkait rumah DP Nol Rupiah di Menara Samawa, Pondok Kelapa, Jakarta Timur, dijadikan tempat kos dengan tarif Rp 1 juta per bulan dan bebas iuran pengelolaan iuran (IPL). Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono pun ikut menanggapi fenomena itu.

"Ya sesuai aturan dong. Harus ditertibkan!" kata Heru kepada wartawan di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat pada Rabu (21/6/2023).

Dia menjelaskan program rumah DP Nol Rupiah untuk para milenial di Ibu Kota yang belum mendapatkan rumah. Untuk penindakan di lapangan, Heru memerintahkan Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman DKI ke lokasi.

Dia mengatakan rumah DP Nol Rupiah bisa disewakan bukan karena pengawasan dari Pemprov DKI lemah, melainkan pemilik unit juga harus punya kesadaran sendiri. "Tidak itu saja, tetapi yang punya rumah juga harus sadar. Itu untuk dirinya supaya bisa punya rumah," ucap Heru.

Video yang beredar di berbagai kanal medsos menunjukkan suasana serta fasilitas yang didapatkan, mulai dari tempat tidur, kamar mandi di dalam, dapur dan balkon yang bisa melihat suasana Jakarta Timur. Namun, saat ini, video yang sudah terlanjut viral tersebut telah dihapus.

"Kalian yang lagi cari kosan, yang nyaman dan harganya murah sini aku kasih tau rekomendasi kosan murah di Jakarta Timur. Kamar mandinya dalam udah ada kulkas dan juga kitchen set-nya dipakai kompor tanam dan pastinya kalau ngekos disini nggak perlu jajan keluar karena bisa masak di rumah. Dengan fasilitas sebagus itu, sewa atau ngekos di apartemen ini cuma Rp 1 juta free IPL," kata penjelasan di video tersebut.

Menara Samawa (Hunian DP 0 Rupiah) dibangun di atas luas lahan 6.126 meter persegi (m2) diperuntukkan bagi warga Jakarta yang belum memiliki rumah. Terdapat 780 unit dalam Menara Samawa yang terdiri atas tiga tipe, yaitu studio 240 unit, satu kamar 180 unit, dan dua kamar 360 unit.

"Menara Samawa telah diresmikan oleh gubernur DKI Jakarta pada akhir Agustus 2019. Kedepannya, akan dibangun tiga menara komersial dalam lahan Nuansa Pondok Kelapa dengan total luas lahan 2,9 hektare," demikian keterangan yang tertera di laman Perumda Pembangunan Sarana Jaya pada Rabu (21/6/2023).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement