Jumat 16 Jun 2023 12:05 WIB

Viral Pengendara Mobil Tabrak Pemotor di Pintu Tol Cakung Hingga Tewas, Ini Fakta-Faktanya

Peristiwa kecelakaan diduga diawali cekcok antara pengemudi mobil dan pemotor.

Rep: Ali Mansur/ Red: Andri Saubani
Tangkapan layar pengendara mobil menabrak pengendara motor di pintu masuk Tol Cakung-Kelapa Gading, Jakarta Timur, Rabu 14 Juni 2023.
Foto:

Tulang rusuk patah dan korban tewas di RS

Sesampainya di dekat on ramp Tol Bekasi Raya wilayah Cakung, Jakarta Timur, pengemudi OS menabrakkan mobilnya ke kendaraan sepeda motor Honda PCX nopol B-5595-KCH yang dikendarai oleh korban MBP. Akibat kecelakaan tersebut MBP mengalami sejumlah luka, mulai tulang rusuk, tangan kanan, sampai kiri yang patah. Korban pun meninggal dunia setelah dibawa ke rumah sakit.  

"Mengalami luka pada bagian perut memar, tulang rusuk kanan patah, pipi lecet, tangan kanan dan kiri patah dan meninggal dunia di RS Mitra Keluarga, Kelapa Gading," ungkap Darwis. 

 

Pelaku menyerahkan diri dan jadi tersangka 

Darwis menyampaikan, bahwa pelaku OS telah menyerahkan diri ke Kepolisian Unit Laka Lantas Satuan Wilayah (Satwilantas) Jakarta Timur, malam harinya setelah insiden tabrak lari tersebut. Menurut dia, pelaku menyerahkan diri bersama ibunya yang juga ada di dalam mobil yang dikemudikan OS. Kemudian pelaku langsung dilakukan penahanan di Polres Metro Jakarta Timur.

“Pengemudi sudah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan. Pasal 311 ayat 5, pasal 310 ayat 4 dan pasal 312,” tegas Darwis.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement