Jumat 09 Sep 2022 15:28 WIB

Penulis Naskah Film Si Doel The Movie Ramaikan Acara BKOT Universitas BSI

Alumni Universitas BSI yang berkarier sebagai penulis naskah membagikan kisahnya.

Alumni Universitas BSI yang berkarier sebagai penulis naskah membagikan kisahnya di BKOT.
Foto: UBSI
Alumni Universitas BSI yang berkarier sebagai penulis naskah membagikan kisahnya di BKOT.

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Universitas Bina Sarana Informatika (BSI) kampus Margonda sukses menyelenggarakan Bincang Kampus Orang Tua (BKOT) yang digelar secara berturut-turut sejak 1-4 September 2022 di aula Universitas BSI kampus Margonda, Depok. BKOT menghadirkan beberapa narasumber, yaitu Ketua Program Studi Penyiaran Universitas BSI Intan Leliana yang membahas materi akademik di Universitas BSI, mulai dari prakuliah, kuliah, hingga proses sidang dan wisuda.

Selain itu, hadir sebagai narasumber Koordinator Bidang II Non-Akademik Universitas BSI kampus Margonda Rachmat Suryadithia. Ia membahas informasi nonakademik antara lain tentang lembaga pengembangan kemahasiswaan yang ada di Universitas BSI seperti BSI Career Center, BSI Entreprenuer Center, BSI StartUp Center, BSI Innovation Center, dan Lembaga Bahasa. Ia juga menyampaikan pretasi mahasiswa dan ormawa (organisasi mahasiswa) Universitas BSI.

Baca Juga

Tak hanya itu, hadir juga di penghujung acara alumni sukses di bidangnya yaitu Mutiara Rizki. Wanita yang kerap dipanggil Kiki ini aktif di dunia perfilman dan merupakan penulis naskah film Si Doel The Movie. Kiki merupakan alumni dari Prodi Penyiaran Universitas BSI. Ini membuktikan keaktifan Universitas BSI sebagai Kampus Digital Kreatif dalam mencetak alumni sukses.

Kiki bercerita saat kuliah di Universitas BSI ia termasuk anak yang pendiam, tenang, dan cenderung introvert. Cita-citanya ditanamkan kala bertemu dengan mata kuliah kesukaannya di Universitas BSI yaitu penulisan naskah.

“Saat itu saya merasa terlatih secara komprehensif, baik teknik dan format penulisan skenario, tahap-tahap menulis skenario film, serta melatih intuisi dalam membuat adegan berdasarkan struktur cerita serta dilatih menerapkan unsur dramatik,” kata Mutiara, Ahad (4/9/2022).

Ia juga menceritakan pengalamannya saat menggarap puluhan film baik itu short movie, ftv atau tv program, series, dan film layar lebar. “Beberapa film yang digarap, yaitu Si Doel The Movie 1, Si Doel The Movie 2, Si Doel The Movie 3, dan baru saja menyelesaikan proses syuting Si Doel The Series yang pertama dan beranjak akan segera menggarap Si Doel The Series yang kedua tahun depan,” ungkapnya.

Ia menjalani pengalaman yang begitu berharga selama berkarier di dunia perfilman sehingga banyak asam garam yang sudah ia dapatkan. Selain itu, Kiki juga mengakui modalnya tidak hanya dari tekad serta kegigihannya saat menimba ilmu di Universitas BSI demi menggapai cita-cita sebagai penulis naskah.

“Namun, ada satu hal yang tidak saya lupa yakni motivasi dan dukungan orang tua yang mampu membuat saya sukses dan berkarier hingga saat ini menjadi seorang penulis naskah,” katanya.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement