Kamis 27 Feb 2014 18:03 WIB

‪Risma Pastikan Lokalisasi Dolly-Jarak Ditutup Sebelum Puasa

Rep: Rr Laeny Sulistyawati/ Red: Muhammad Hafil
Risma, Wali Kota Surabaya
Foto: ROL/Fian Firatmaja
Risma, Wali Kota Surabaya

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya, Jawa Timur (Jatim) bertekad untuk menutup lokalisasi prostitusi Dolly dan Jarak sebelum bulan puasa Ramadhan tahun 2014 ini.

Penegasan tersebut disampaikan Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini di acara sosialisasi penutupan lokalisasi Dolly dan Jarak yang digelar di gedung Bharawira Polrestabes Surabaya, Kamis (27/2).

“Kita sudah persiapkan semuanya dan siap menutup lokalisasi sebelum puasa. Makanya kita adakan sosialisasi seperti ini,” ujarnya seusai acara sosialisasi, Kamis.

Ia menegaskan, Pemkot Surabaya siap bertanggung jawab kepada warga di sekitar lokalisasi yang terimbas oleh penutupan. Pemkot akan memberikan bantuan modal, termasuk juga bantuan dari pemerintah pusat dan pemerintah propinsi. 

“Saya tidak akan lari dari tanggungjawab. Kalian adalah bagian pertanggungjawaban saya di hadapan Tuhan dan Insya Allah tidak biarkan anda terlantar,” ujarnya.

Risma mengatakan, pascapenutupan lokalisasi Dolly dan Jarak, pihaknya berencana menjadikan kawasan lokalisasi tersebut sebagai sentra Pedagang Kaki Lima (PKL) dan juga sentra usaha.

Walikota lantas mencontohkan bagaimana sukses warga Dupak setelah penutupan lokalisasi Dupak Bangunsari. Untuk menyulap kawasan di sana menjadi lebih hidup, kata Risma, Pemkot Surabaya telah menginvestasikan anggaran sebesar Rp 30 miliar. Begitu juga untuk di Sememi.

Kini, kawasan bekas lokalisasi tersebut telah berubah menjadi daerah sentra industri dan juga dibangun pasar dan taman. Bahkan, produk seperti keset, kini bisa diekspor ke Singapura.

Untuk itu, ia yakin masyarakat di Dolly juga bisa. Sesuai perencanaan kota, kawasan Dolly itu strategis dan bisa jadi sentra usaha. Dia mengakui, memang tidak ada yang mudah. Tetapi mumpung ada peluang, kata Risma, mari diambil. 

“Asal kita ikhlas dan tulus, Tuhan akan membukakan jalan,” ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement