Selasa 18 Nov 2025 10:47 WIB

Trump Setuju AS Jual Jet F-35 ke Arab Saudi, Bisa Jadi Akhir Dominasi Israel di Timur Tengah

Israel saat ini menjadi satu-satunya negara yang mengoperasikan F-35 di Timur Tengah.

Jet tempur siluman F-35B Lightning milik Angkatan Udara Inggris. Amerika Serikat dilaporkan akan menjual F-35 ke Arab Saudi.
Foto: MOD via AP
Jet tempur siluman F-35B Lightning milik Angkatan Udara Inggris. Amerika Serikat dilaporkan akan menjual F-35 ke Arab Saudi.

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Presiden AS Donald Trump memastikan bahwa dirinya mempertimbangkan persetujuan penjualan jet tempur F-35 kepada Arab Saudi. Pernyataannya itu sehari sebelum kunjungan Pangeran Saudi Mohammed bin Salman ke Gedung Putih, Washington, pada Selasa (18/11/2025).

"Saya akan katakan bahwa kita akan melakukan itu. Kita akan menjual F-35," kata Trump, Senin (17/11/2025), menjawab pertanyaan wartawan apakah dia berencana menjual F-35 kepada Saudi.

Baca Juga

Sebelumnya pada Jumat (14/11/2025), Trump mengatakan, Riyadh menunjukkan minat yang kuat untuk membeli jet tempur canggih yang diproduksi oleh Lockheed Martin itu. "Mereka ingin membeli banyak jet," kata Trump.

"Mereka meminta saya untuk mempertimbangkannya. Mereka ingin membeli banyak F-35, tapi mereka ingin membeli lebih banyak dari sekadar jet tempur itu."

Bloomberg, mengutip pejabat Gedung Putih, mengatakan bahwa, Trump dan Pangeran MBS diperkirakan akan mencapai kesepakatan Arab Saudi bisa membeli F-35 saat kunjungan sang pangeran ke Washington. Selain kesepakatan pembelian jet tempur, akan ditandatangani juga perjanjian ekonomi dan pertahanan, termasuk kesepakatan jual-beli gas alam cair.

Pekan lalu, Badan Intelijen Pertahanan Amerika Serikat (DIA) seperti dilaporkan New York Times, Kamis (13/11/2025), mengkhawatirkan rencana penjualan jet tempur siluman F-35 ke Arab Saudi karena dapat membuka peluang bagi China untuk memperoleh teknologi militer sensitif yang terkait dengan pesawat tersebut. Pentagon juga dikabarkan menilai bahwa penjualan F-35 ke Saudi dapat mengancam keunggulan militer Israel di Timur Tengah, mengingat Israel saat ini menjadi satu-satunya negara di kawasan yang mengoperasikan pesawat tempur generasi kelima tersebut.

Para pejabat AS berpendapat bahwa menjaga superioritas militer Israel merupakan mandat yang harus tetap dipatuhi dalam setiap penjualan perlengkapan pertahanan canggih di wilayah tersebut. Dilaporkan Times of Israel, Senin (17/11/2025), Israel sepertinya tidak akan menentang kebijakan Trump menjual F-35 ke Arab Saudi, sambil berharap AS bisa mensyaratkan Saudi mau bergabung ke Abraham Accords sebelum kesepakatan tercapai.

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Republika Online (@republikaonline)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement