Selasa 04 Nov 2025 06:05 WIB

Gubernur Riau Abdul Wahid Hari Ini Dibawa KPK ke Jakarta

Abdul Wahid terjaring OTT KPK pada Senin.

Gubernur Riau Abdul Wahid.
Foto: Dok Media Center Riau
Gubernur Riau Abdul Wahid.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyelenggarakan operasi tangkap tangan (OTT) di Riau pada Senin (3/11/2025). Dalam operasi senyap itu, KPK dikabarkan meringkus Gubernur Riau Abdul Wahid dan sembilan orang lainnya.

KPK menyebut para pihak yang terjaring OTT ini besok bakal diterbangkan ke Jakarta. KPK mensinyalkan pada esok siang Abdul Wahid akan menginjakkan kaki di lembaga antirasuah. 

 

"Saat ini masih di lokasi (Riau). Jadi rencana tim akan membawa ke gedung KPK Merah Putih, kemungkinan dijadwalkan besok," kata Juru Bicara KPK, Budi Prasetyo kepada wartawan, Senin (3/10/2025).

 

Hanya saja, KPK belum menerangkan secara pasti OTT tersebut menyangkut perkara apa. KPK beralasan proses penyidikan masih berlangsung.

 

"Kemudian konstruksinya (perkara) seperti apa itu nanti kami akan jelaskan karena ini memang sedang berjalan di lapangan sehingga memang tim masih terus bergerak," ujar Budi.

 

KPK memilih menutup rapat informasi soal OTT pada saat ini. 

 

"Kami juga belum bisa menyampaikan secara detil terkait dengan konstruksi perkaranya," ujar Budi.

 

Oleh karena itu, para pihak yang diciduk KPK masih menyandang status terperiksa. KPK memiliki waktu 1x24 jam guna menentukan status hukum mereka.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement