REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Newcastle United Eddie Howe didiagnosis menderita pneumonia. Ia sedang dalam pemulihan di rumah sakit setelah menjalani pemeriksaan pada Jumat pekan lalu. Howe akan absen dalam pertandingan pekan ini, seperti disampaikan Newcastle lewat pernyataannya pada Senin (14/4/2025).
Pelatih berusia 47 tahun itu absen dalam kemenangan timnya 4-1 atas Manchester United di Liga Primer Inggris, akhir pekan lalu. Ia dirawat di rumah sakit setelah merasa tidak enak badan selama beberapa hari.
Howe tak bisa mendampingi Newcastle mengamankan kemenangan ganda pertama mereka di liga atas MU sejak musim 1930-31.
"Terima kasih banyak kepada semua orang yang terhubung dengan Newcastle United dan komunitas sepak bola yang lebih luas atas pesan dan harapan hangat Anda. Itu sangat berarti bagi saya dan keluarga saya," kata Howe dalam sebuah pernyataan dari klub.
Howe telah menjadi pahlawan di Newcastle setelah tiba di Tyneside pada 2021 setelah melatih Bournemouth dan Burnley. Ia memimpin the Magpies meraih kemenangan di final Piala Liga Inggris atas Liverpool pada Maret. Howe menjadi pelatih lokal pertama yang memenangkan salah satu penghargaan domestik tertinggi di Inggris sejak 2008 dan mengamankan trofi domestik pertama klub tersebut dalam 70 tahun.
Kemenangan itu dirayakan oleh 150 ribu penggemar Newcastle di jalan-jalan kota. Spanduk besar dibentangkan di luar St James' Park dalam perayaan ini.
Jason Tindall dan Graeme Jones akan kembali memimpin tim untuk pertandingan melawan tim tamu Crystal Palace pada Rabu (16/4/2025) dan tandang ke Aston Villa pada Sabtu (19/4/2025). Newcastle berada di posisi keempat klasemen Liga Primer Inggris dengan 56 poin.
Lihat postingan ini di Instagram