Ahad 11 Aug 2024 10:59 WIB

Dosen Universitas BSI Tasikmalaya Ikuti Pelatihan Asesor Akreditasi BAN-PDM Provinsi Jabar

Pelatihan ini merupakan bagian dari persiapan pelaksanaan akreditasi.

Dosen Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) Kampus Tasikmalaya mengikuti pelatihan Asesor Akreditasi BAN-PDM Provinsi Jawa Barat Tahun 2024.
Foto: Universitas Bina Sarana Informatika
Dosen Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) Kampus Tasikmalaya mengikuti pelatihan Asesor Akreditasi BAN-PDM Provinsi Jawa Barat Tahun 2024.

REPUBLIKA.CO.ID, TASIKMALAYA -- Dalam upaya meningkatkan kualitas akreditasi satuan pendidikan dasar dan menengah serta program kesetaraan, dosen Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) Kampus Tasikmalaya mengikuti pelatihan Asesor Akreditasi BAN-PDM Provinsi Jawa Barat Tahun 2024.

Pelatihan ini dilaksanakan dalam dua tahapan: daring dan luring. Tahapan daring yang terdiri dari sesi sinkronus melalui Zoom dan sesi asinkronus melalui Learning Management System (LMS) dilaksanakan dari 3 hingga 15 Juli 2024. Sedangkan, pelatihan luring dilaksanakan di Hotel Horison, Bandung, dari 19 hingga 21 Juli 2024.

Baca Juga

Lebih dari seribu asesor aktif dari seluruh Provinsi Jawa Barat mengikuti kegiatan ini, termasuk Bambang Kelana Simpony dari Universitas BSI Kampus Tasikmalaya.

Bambang Kelana Simpony, dosen yang mengikuti pelatihan Asesor Akreditasi BAN-PDM Provinsi Jawa Barat Tahun 2024 ini mengatakan pelatihan ini merupakan bagian dari persiapan pelaksanaan akreditasi dan sosialisasi Instrumen Dasmen Tahun 2024 yang menggantikan Instrumen Akreditasi Satuan Pendidikan (IASP) 2020.

"Pelatihan ini sangat penting karena memberikan kami pemahaman yang mendalam tentang Instrumen Dasmen Tahun 2024 yang baru. Selain itu, melalui pelatihan ini, kami juga dilatih untuk menggunakan teknologi dalam proses akreditasi, yang tentunya sangat relevan dengan perkembangan zaman saat ini," ujar Bambang.

Ia juga menambahkan, pengalaman dan pengetahuan yang diperolehnya selama pelatihan akan sangat berguna dalam melaksanakan tugas-tugasnya sebagai asesor. “Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para asesor dapat lebih siap dan kompeten dalam melaksanakan tugas akreditasi, serta mampu memberikan kontribusi positif dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Jawa Barat. Universitas BSI Kampus Tasikmalaya mendukung penuh partisipasi dosen-dosennya dalam kegiatan yang bermanfaat bagi peningkatan mutu pendidikan,” katanya.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement