Jumat 15 Mar 2024 12:18 WIB

Satgas PPKS Universitas Nusa Mandiri Turut Sambut Mahasiswa Baru di Acara MOKA

Satgas memastikan lingkungan kampus yang aman dan mendukung bagi seluruh mahasiswa.

Satgas (Satuan Tugas) Penanggulangan dan Pencegahan Kekerasan Seksual (PPKS) turut serta aktif dalam memastikan lingkungan kampus UNM yang aman dan mendukung bagi seluruh mahasiswa baru.
Foto: Universitas Nusa Mandiri
Satgas (Satuan Tugas) Penanggulangan dan Pencegahan Kekerasan Seksual (PPKS) turut serta aktif dalam memastikan lingkungan kampus UNM yang aman dan mendukung bagi seluruh mahasiswa baru.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Moka (Masa Orientasi Kampus) baru saja berlangsung di Universitas Nusa Mandiri (UNM), acara ini secara khusus menyambut mahasiswa baru tahun akademik 2023/2024. Pada acara Moka, Satgas (Satuan Tugas) Penanggulangan dan Pencegahan Kekerasan Seksual (PPKS) turut serta aktif dalam memastikan lingkungan kampus yang aman dan mendukung bagi seluruh mahasiswa baru.

Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu (9/3/2024) secara daring. Dalam kegiatan Moka yang dihadiri oleh ratusan mahasiswa baru, Ketua Satgas PPKS Universitas Nusa Mandiri (UNM), Arfan Prasetyo, memberikan materi penyuluhan tentang pentingnya kesadaran akan kekerasan seksual serta cara-cara untuk mencegahnya, serta visi dan misi Satgas PPKS UNM. 

Baca Juga

“Kami percaya bahwa pendidikan dan kesadaran menjadi kunci untuk mencegah kekerasan seksual di lingkungan kampus,” kata Arfan dalam materi yang disampaikan secara online, Sabtu (9/3/2024). 

Ia menegaskan dengan melibatkan mahasiswa baru sejak awal, kami berharap dapat menciptakan budaya yang menghormati hak asasi manusia dan menjunjung tinggi keadilan gender di Universitas Nusa Mandiri. “Selain itu, Satgas PPKS juga menyediakan layanan konseling dan dukungan bagi mahasiswa yang mungkin telah mengalami kekerasan seksual sebelumnya atau yang membutuhkan bantuan dalam menghadapi situasi serupa di masa depan,” tegas Arfhan. 

Sementara itu, Ani salah satu mahasiswa baru mengatakan bahwa dengan ikut kegiatan ini, saya lebih merasa percaya diri dan lebih merasa aman akan menjalani perkuliahan di Universitas Nusa Mandiri. “Saya merasa lebih percaya diri setelah mengikuti workshop ini dan lebih memahami hak-hak saya serta tahu apa yang harus dilakukan jika menghadapi situasi yang tidak aman. Dengan keterlibatan aktif Satgas PPKS Universitas Nusa Mandiri untuk menciptakan lingkungan yang inklusif, aman, dan mendukung bagi semua anggotanya. Saya akan menjalani kuliah dengan lebih damai dan siap untuk berprestasi,” kata Ani.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement