Senin 26 Feb 2024 12:53 WIB

Dukung Wirausaha Usia Muda, UNM akan Gelar Sosialisasi P2M! 2024

Tujuan dari P2MW yakni untuk penguatan pembinaan kewirausahaan di perguruan tinggi

Dalam rangka mendorong dan mencetak mahasiswa untuk menjalankan dan mengembangkan wirausaha serta meningkatkan program kewirausahaan di perguruan tinggi, Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Ditjen Diktiristek pada tahun ini membuka Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW) 2024 kepada mahasiswa dan perguruan tinggi di bawah koordinasi Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi yang memenuhi syarat pada panduan untuk mengikuti program P2MW.
Foto: dok UNM
Dalam rangka mendorong dan mencetak mahasiswa untuk menjalankan dan mengembangkan wirausaha serta meningkatkan program kewirausahaan di perguruan tinggi, Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Ditjen Diktiristek pada tahun ini membuka Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW) 2024 kepada mahasiswa dan perguruan tinggi di bawah koordinasi Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi yang memenuhi syarat pada panduan untuk mengikuti program P2MW.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dalam rangka mendorong dan mencetak mahasiswa untuk menjalankan dan mengembangkan wirausaha serta meningkatkan program kewirausahaan di perguruan tinggi, Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Ditjen Diktiristek pada tahun ini membuka Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW) 2024 kepada mahasiswa dan perguruan tinggi di bawah koordinasi Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi yang memenuhi syarat pada panduan untuk mengikuti program P2MW.

Untuk itu, Nusa Mandiri Entrepreneur Center (NEC) dan Nusa Mandiri Startup Center (NSC) akan mengadakan kegiatan sosialisasi Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW) 2024 pada Rabu (28/2/2024) secara daring. Acara ini akan menghadirkan narasumber dari Maruloh selaku kepala NEC dan Siti Nurlela selaku kepala NSC dengan moderator Muhammad Faisal, kepala Nusa Mandiri Career Center (NCC).

Wakil rektor II bidang non akademik Universitas Nusa Mandiri (UNM), Arif Hidayat mengatakan tujuan dari P2MW yakni untuk penguatan pembinaan kewirausahaan di perguruan tinggi, serta penguatan ekosistem di lingkungan perguruan tinggi. 

“Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan sosialisasi dan informasi tentang P2MW bagi mahasiswa yang tertarik untuk mengembangkan wirausaha. Peserta akan mendapatkan pengetahuan mengenai P2MW yang di prakarsai oleh kemdikbudristek, cara mendaftarkan akun dan cara mengupload proposal P2MW di platform kesejahteraan,” ungkap Arif dalam rilis yang diterima, Rabu (21/2). 

Melalui sosialisasi ini, Arif berharap mahasiswa memiliki pengetahuan mengenai apa itu program P2MW. “Dengan mengetahui tujuan kegiatan ini diharapkan mahasiswa bisa mengikuti kegiatan P2MW dengan baik dan dapat memberi suntikan semangat bagi peserta,” tegas Arif.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement