Rabu 22 Nov 2023 20:02 WIB

Mengapa TKP Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang Sudah Rusak Sejak Awal?

Polda Jabar hari ini menggelar rekonstruksi kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang.

Salah satu tersangka M Ramdanu hadir saat Rekontruksi kasus pembunuhan oleh tersangka Yosep Hidayah (bertopi merah) yang merenggut nyawa istri dan anaknya, yaitu Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu, di rumah kejadian perkara (TKP), di Jalan Cagak Subang, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Rabu (22/11/2023). Dalam rekontruksi yang digelar jajaran Kepolisian Ditreskrimum Polda Jabar ini memeragakan 95 adegan yang menggambarkan proses pembunuhan oleh para tersangka.
Foto:

Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) mendorong agar kasus pembunuhan ibu dan anak di Jalancagak, Subang segera dilimpahkan ke kejaksaan agar dapat disidangkan. Persidangan akan membuka peran dari masing-masing tersangka.

"Kami berharap berkas kasus ini segera dilimpahkan agar proses persidangan segera terlaksana sehingga terungkap lebih jelas peran setiap tersangka," ucap Ketua Harian Kompolnas Irjen Pur Benny Mamoto kepada wartawan seusai rekonstruksi, Rabu (22/11/2023).

Selama proses rekontruksi, ia mengapresiasi Direskrimum Polda Jabar dan Pidum Kejati Jabar. Sebab, berkat mereka rekonstruksi dapat terlaksana dengan baik.

Meski belum ada pengakuan dari tersangka, ia mengatakan penyidik akan menggunakan pendekatan scientific yang menunjukkan keterkaitan pelaku dengan hasil penyidikan. Sehingga, itu menjadi acuan bagi hakim dalam mengambil keputusan.

Terkait dengan dugaan keterlibatan anggota dalam kasus itu, ia menuturkan akan ditangani secara khusus. Kompolnas akan mengawal upaya pemeriksaan para anggota yang terindikasi terlibat dari sisi etik dan pidana.

"Terkait keterlibatan anggota akan ditangani secara khusus. Kami akan mengawal upaya pemeriksaan para anggota yang terindikasi terlibat dari sisi etik dan pidana," kata dia.

Rekonstruksi pembunuhan Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu di Jalancagak, Subang, Rabu (22/11/2023) digelar sejak pukul 09.30 WIB selesai pukul 13.30 WIB. Terdapat 95 adegan yang diperagakan dan terungkap motif utama Yosep Hidayah tersangka pembunuhan menghabisi nyawa istri dan anaknya.

Dapat mengunjungi Baitullah merupakan sebuah kebahagiaan bagi setiap Umat Muslim. Dalam satu tahun terakhir, berapa kali Sobat Republika melaksanakan Umroh?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement