REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Wali Kota Solo Gibran Rakabuming menyebutkan bahwa dua nama kandidat capres mengerucut dalam hasil pertemuan relawan se-jateng dan Jatim. Dua nama itu yakni Gubernur Jawa tengah Ganjar Pranowo dan Ketum Gerindra Prabowo Subianto. Keduanya akan diusulkan saat Musyawarah Rakyat (Musra) di GBK, Ahad (14/5/2023) besok.
"(Hasilnya disampaikan dan diusulkan?)Pasti tapi rasah golek i aku ning Musra (tidak usah mencari saya di musra). Nanti Ndak golek I pak e Kae, trauma," kata Gibran di Balai Kota Solo, Jumat (12/5/2023).
Putra sulung presiden Joko Widodo tersebut menegaskan, hanya ada dua nama yang memang diusulkan. Namun, ia enggan hasil pertemuan kemarin dijadikan sebagai acuan. Ia juga meminta untuk menunggu hasilnya setelah Musra. H
"Ngak ada, spesifik, (tapi memastikan dukungan relawan?) Pasti dong, ditunggu besok wae (saja). Dilihat besok wae, jangan jadikan kami sebagai acuan, hasilnya besok," katanya.
Hal tersebut juga lantaran dua daerah tersebut adalah penyumbang suara terbesar di pemilihan presiden (Pilpres). "Yang saya kumpulin Jateng-Jatim, suara terbesar,( di pilpres?) Siap, suara terbesar, Jateng Jatim, iya kan?," katanya.
Disinggung soal kriteria capres dari pertemuan relawan telah tercermin baik pada Ganjar maupun ke Prabowo. Salah satunya adalah meneruskan program-program nasional strategis yang sudah dimulai Jokowi.
"Semua kriteria ada di 2 tokoh itu, (misal) Tidak perlu saya sebutkan secara spesifik, sudah tau semua lah. Dua tokoh ini punya komitmen, untuk melakukan kontinuitas pekerjaan yang berkala, lanjutan, IKN dan lain-lain, itu yang kemarin kami dapat masukan-masukan dari para relawan, wis itu tok," katanya mengakhiri.
Sebelumnya, pertemuan Gibran dengan relawan Jokowi tersebut digelar di Loji Gandrung, Jumat (28/4/2023). Ia mengatakan hasil dari pertemuan tersebut yakni ada arahan mengenai pilpres yang pada akhirnya mengerucut beberapa nama. Diantaranya Capres PDIP Ganjar Pranowo dan Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
Namun, putra sulung presiden Joko Widodo tersebut masih menunggu saat yang tepat untuk mengumumkan nama yang akan diusung oleh para relawan. "Ditunggu saja, nanti kalau sudah ada waktu yang tepat akan diarahkan. Saya kan sudah bilang dua nama saja yang mengerucut ," ungkap dia.