Sabtu 18 Sep 2021 16:44 WIB

Gubernur Sugianto: Teknologi tak Mampu Gantikan PTM Guru

Gubernur Kalteng Sugianto mendorong percepatan vaksinasi untuk menyegerakan PTM

Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran dan Ketua TP PKK Prov Kalteng Ivo Sugianto Sabran melakukan Kunjungan kerja di wilayah Barito tepatnya Kabupaten Murung Raya dan Kabupaten Barito Utara, Sabtu (18/9). Kunjungan kerja dimaksud dalam rangka pemantauan langsung pelaksnaan percepatan vaksinasi bagi pelajar SMP dan SMA sederajat di dua kabupaten tersebut.
Foto:

Kegiatan Pencanangan Vaksinasi Massal Pelajar dibuka secara resmi oleh Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran. Adapun jumlah peserta didik yang divaksin sebanyak 400 orang. Pencanangan tersebut merupakan simbolik dari pelaksnaan vaksinasi bagi 6000 orang peserta didik SMP dan SMA sederajat se Kabupaten Barito Utara.

"Saya ingi memastikan vaksinasi untuk anak didik ini betul-betul terlaksana dengan baik, sehingga herd Immunity di seluruh satuan pendidikan telah terbentuk, agar tidak ada keraguan lagi untuk melaksnakan pembelajaran tatap muka" ucap Sugianto Sabran.

Orang nomor satu di Bumi Tambun Bungai ini juga menekankan pentingnya pendidikan karakter bagi para siswa, agar generasi mendatang bisa menjadi pribadi yang tangguh dan berakhlak mulia.

 

“Anak-anak muda harus mempunyai karakter, pentingnya pendidikan karakter agar generasi muda kita menjadi pemuda dan pemudi  bukan hanya memiliki daya saing, tapi juga berakhlak mulia dan tangguh,” pungkasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement