Kamis 06 May 2021 13:46 WIB

Survei LP3ES: Partai Demokrat di Atas Partai Gerindra

Partai Demokrat melonjak ke peringkat dua dengan elektabilitas sebesar 11,3 persen.

Rep: Nawir Arsyad Akbar/ Red: Ratna Puspita
Bendera Partai Demokrat.
Foto: Republika/Tahta Aidilla
Bendera Partai Demokrat.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Lembaga Penelitian, Pendidikan, dan Penerangan Ekonomi (LP3ES) menyampaikan hasil survei terkait kontestasi partai politik menuju pemilihan umum (Pemilu) 2024. Hasilnya cukup mengejutkan, Partai Demokrat melonjak ke peringkat dua dengan elektabilitas sebesar 11,3 persen. 

Tepat di atas Demokrat, ada Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan 24,0 persen. Sedangkan Partai Gerindra berada di peringkat ketiga dengan 9,0 persen dan Partai Golkar berada di bawahnya dengan 7,4 persen. 

Baca Juga

"Jika Pemilu dilaksanakan saat ini, partai politik paling banyak dipilih responden adalah PDIP, Partai Demokrat, Gerindra, Golkar, dan PKS enam persen," ujar peneliti LP3ES, Erwan Halil lewat keterangannya, Kamis (6/5). 

Di bawah PKS, ada Partai Nasdem dengan 2,8 persen, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) 2,4 persen, Partai Amanat Nasional (PAN) 2,2 persen, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) 1,0 persen. Sementara itu,  elektabilitas partai-partai di luar parlemen seperti Partai Berkarya dan Partai Solidaritas  mendapatkan 0,3 persen. 

Sedangkan, Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI), Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Perindo, dan Partai Hanura sebesar 0,2 persen. Sementara itu, ada 30,4 responden yang menyatakan tidak tahu atau tidak menjawab. 

"Masih terdapat sepertiga pemilih belum terbuka dengan pilihannya," ujar Erwan. 

Ia mengatakan mayoritas responden menyatakan dukungan karena sudah memilih partai tersebut sejak dulu sebesar 19,8 persen. Lalu, responden yang memilih karena visi-misi dan program partai sebanyak 9,2 persen. Kemudian, responden yang memilih karena partai tersebut peduli kepada rakyat kecil sebesar 8,3 persen.

LP3ES menggunakan sampel sebanyak 1.200 responden, terbagi berdasarkan jumlah pemilih yang tercatat pada Pemilu 2019. Survei menggunakan metode acak bertingkat (Multistage random sampling). 

Dengan margin of error sebesar 2,8 persen pada tingkat kepercayaan (level of confidence) 95 persen. Pengumpulan data dilakukan pada 8-15 April 2021, melalui wawancara tatap muka menggunakan kuesioner terstruktur. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement