Ahad 31 Dec 2017 22:13 WIB

Malam Tahun Baru Arus Lalu Lintas Cikarang Utama Lancar

Rep: Arif Satrio Nugroho/ Red: Agung Sasongko
Kepala Korps Lalu Lintas Polri Inspektur Jenderal Royke Lumowa memantau arus lalu lintas di Gerbang Tol Cikarang Utama 1, Cikarang, Jawa Barat. Jumat (29/12).
Foto: Republika/Arif Satrio Nugroho
Kepala Korps Lalu Lintas Polri Inspektur Jenderal Royke Lumowa memantau arus lalu lintas di Gerbang Tol Cikarang Utama 1, Cikarang, Jawa Barat. Jumat (29/12).

REPUBLIKA.CO.ID, CIKARANG --Kepala Korps Lalu Lintas Polri Inspektur Jenderal Polisi Royke Lumowa kembali melakukan peninjauan di Gerbang Tol Cikarang Utama, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat pada Ahad (31/12) malam. Berdasarkan pantauan, arus lalu lintas masih relatif lancar di kedua arah.

"Situasi landai bisa kita lihat yang masuk terhitung dari pagi sampai sekarang 47 ribu ya, udah mulai nyicil arus balik nih ya lumayan lah, biar besok tidak terlalu berat" kata Royke saat melakukan peninjauan di Gerbang Tol Cikarang Utama, Ahad (31/12) malam.

 

Prediksi kepadatan arus balik menuju Jakarta masih sama seperti sebelumnya, yakni akan jaruh pada 1 Januari 2018. Kepadatan diperkirakan akan mulai pada sore hari. Kemudian, angka akan terus naik hingga malam atau dini hari.

 

Royke bahkan menyebutkan, pada 1 Januari 2018, kepadatan kendaraan arus balik menuju Jakarta akan mencapai ratusan ribu kendaraan. Namun, untuk malam ini (31/12) hingga besok (1/1) pagi, Cikarang Utama diprediksi lancar.

 

"Prediski dari jasa Marga besok diperkirakan totally masih ada 107 ribu kendaraan yang akan masuk jakarta lewat sini berangsur mulai 15.00 sampai malam bahkan sampai tengah malam, kerja keras nih besok kita," ucap Royke. .

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement