Kamis 20 Jul 2017 23:16 WIB

PLN Bangka Belitung Salurkan Logistik Bagi Korban Banjir

Kondisi banjir di Belitung Timur
Foto: Ist
Kondisi banjir di Belitung Timur

REPUBLIKA.CO.ID, TANJUNG -- PT PLN Wilayah Bangka Belitung telah menyalurkan logistik kepada korban banjir di Kecamatan Gantung, Kabupaten Belitung Timur, Provinsi Bangka Belitung pada Kamis (20/7), siang. Manajer PLN Area Belitung, Ardian Egusfi mengatakan, bantuan logistik ini merupakan program PLN Peduli dan sebagai gerakan tanggap darurat PLN kepada korban banjir di Belitung dan Belitung Timur.

"Logistik yang kami salurkan hari ini merupakan bantuan awal. Nanti akan ada bantuan selanjutnya untuk membantu memenuhi kebutuhan para korban banjir," katanya.

Dia menyebutkan, bantuan yang diberikan tersebut merupakan kebutuhan dasar seperti beras, mi instan, susu bubuk untuk bayi, pempers, biskuit, dan pakaian dalam. "Selain itu, kami juga memberikan bantuan berupa perkakas untuk memasak, sehingga mereka bisa langsung mengelola bahan-bahan yang kami salurkan," ujarnya.

Ardian berharap bantuan yang diberikan tersebut bisa sedikit meringankan musibah yang mereka alami hingga bisa kembali pulih seperti sebelumnya. "Nanti akan ada bantuan selanjutnya dari PLN Peduli dalam bentuk bantuan untuk pemulihannya seperti bantuan dana untuk pembelian bahan-bahan bangunan," katanya.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement