REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Calon gubernur DKI Jakarta pejawat Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) tidak pernah menganggap Nusron Wahid sebagai ketua tim pemenangannya. Nusron Wahid saat ini tengah menjabat sebagai Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI).
"Dia (Nusron) kan nggak pernah resmi jadi ketua timses, cuma waktu itu dia kordinir saja. Sayang dong kalo dia mesti berhenti darr B2PT apa tuh? apa tuh pokoknya. ," ujar Ahok di Pulau Pramuka, Selasa (27/9).
Ahok mengatakan, terkait pembentukan tim pemenangannya masih berproses. Setiap partai pengusung Ahok pun memiliki untuk dicalonkan menjadi nama ketua tim pemenangan. "Gampang teman-teman bisa putusin," ujarnya.
Selain itu, Ahok enggan membicarakan pilkada 2017 lebih lanjut. "Gak usah ngomong pilkada, masih jauh Belanda," katanya.