REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pihak keluarga menyebutkan pelaku pembunuhan anak laki-laki bernama Alvaro Kiano Nugroho (6) yang hilang di Pesanggrahan, Jakarta Selatan, meninggal dunia di Polres Metro Jakarta Selatan. Tersangka dilaporkan bunuh diri di kantor polisi.
"Ini tersangka meninggal katanya bunuh diri di Polres yang deket Blok M itu," kata nenek Alvaro, Sayem kepada wartawan di Jakarta, Senin.
Dia mengatakan pelaku yang merupakan ayah tiri Alvaro bernama Alex telah ditangkap pada Rabu (19/11) malam. Kemudian, dikabarkan sang pelaku meninggal pada Sabtu (21/11) pagi.
"Sudah dikubur di Tangerang," ujar Sayem.
Sampai dengan saat ini, kepolisian masih mendalami kasus tersebut, termasuk melakukan tes DNA pada kerangka yang diduga sebagai Alvaro.
Sebelumnya, kepolisian mengungkap pelaku pembunuhan anak tersebut merupakan ayah tiri. "Pelaku adalah ayah tirinya Alvaro," kata Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Nicolas Ary Lilipaly.
View this post on Instagram