REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta akan meresmikan Transjabodetabek rute Alam Sutera-Blok M pada Rabu (24/4/2025). Peresmian rute baru Transabodetabek itu dilakukan dalam momentum Hari Angkutan Nasional yang jatuh pada hari yang sama.
Staf Khusus Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta, Chico Hakim, mengatakan peresmian rute itu dijadwalkan akan langsung dilakukan oleh Pramono Anung. Sebelum itu, Wakil Gubernur Jakarta Rano Karno juga akan ikut dalam tahap uji coba rute baru Transabodetabek tersebut pada Senin (21/4/2025), yang bertepatan dengan momen Hari Kartini.
"Setelah Pak Wagub melakukan uji coba tanggal 21, maka Pak Gubernur akan meresmikan langsung rute baru tersebut pada tanggal 24 April, yang bertepatan dengan Hari Angkutan Nasional," kata Chico melalui keterangannya, Jumat (18/4/2025).
Sebelumnya, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Jakarta Syafrin Liputo juga telah langsung memantau proses uji coba Transabodetabek Alam Sutera-Blok M pada Selasa (15/4/2025). Rute baru yang akan segera diresmikan itu akan memiliki waktu tempuh maksimal 1,5 jam.
"Untuk operasional Transjabodetabek rute Alam Sutera-Blok M, telah dilakukan survei rute pada tanggal 15 April 2025, yang juga dihadiri oleh Dinas Perhubungan Provinsi Banten. Diharapkan dengan hadirnya layanan ini dapat memudahkan mobilisasi warga (Jabodetabek)," kata Syafrin melalui keterangannya, Rabu (16/4/2025).
Ia menyebutkan, saat ini Transjakarta telah mengoperasikan 10 rute yang melayani wilayah Bekasi, Depok, Tangerang, dan Tangerang Selatan. Layanan ini meliputi BRT, angkutan umum terintegrasi, dan TransJabodetabek.
Menurut Syafrin, Transjabodetabek dengan rute Alam Sutera-Blok M bukan satu-satunya rute baru yang akan dibuka. Ia mengatakan, pengembangan rute baru juga tengah dipersiapkan, antara lain Binong-Grogol, Sawangan-Lebak Bulus, Bojong Gede-Kampung Rambutan, Vida Bekasi-Cawang, dan Terminal Bekasi-Kampung Melayu.