REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan menteri dalam negeri (mendagri) sekaligus gubernur Sumatra Barat (Sumbar) Gamawan Fauzi bertemu dengan calon wakil gubernur (cawagub) Sumbar Vasco Ruseimy di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (18/7/2024) malam WIB. Vasco resmi diusung Partai Gerindra dan PKS berpasangan dengan cagub Mahyeldi.
Kepada wartawan, Gamawan mengatakan pertemuan tersebut sebagai bentuk dukungan kepada anak muda untuk maju sebagai calon pemimpin. "Iya bertemu Vasco, saya mendukung anak muda untuk maju sebagai pemimpin," ujarnya di Jakarta, Jumat (19/7/2024).
Menurut dia, Vasco adalah anak-anak muda asli Tanah Minang yang mulai muncul di kancah perpolitikan nasional. Dia mendorong Vasco harus didukung oleh semua pihak.
"Ya kita dukung ramai-ramai kaum muda intelektual seperti Vasco, yang mencoba tampil untuk kepemimpinan di Sumatra Barat, Vasco anak muda yang memiliki kapasitas," ujar Gamawan.
Dalam pertemuan tersebut, Gamawan memberikan beberapa nasihat kepada Vasco jika nantinya berhasil duduk di kursi wagub. "Ya ada hal-hal yang disampaikan untuk Vasco. Cerita sejarah kepemimpinan di Sumatra Barat. Cerita pengalaman saya ketika pimpin Sumatra Barat, banyak hal yang disampaikan untuk masukan bagi Vasco," ucap Gamawan.
Dari berbagai masukan tersebut, menurut Gamawan, yang paling terpenting adalah Vasco harus mendalami dan memahami betul kultur adat dan budaya masyarakat Minang. "Vasco ini memang asli Minang, tapi di besar di luar Minang seperti kebanyakan pemimpin Minang lainnya. Jadi untuk memudahkan kepemimpinan nanti, Vasco harus mendalami lagi adat dan budaya Minang," katanya.
Tak hanya itu, Gamawan juga melihat potensi pasangan Mahyeldi-Vasco untuk menjadi pemimpin di Sumbar sangatlah besar. Gabungan dua partai itu sangat mendominasi di Sumbar.