Selasa 21 May 2024 17:29 WIB

Universitas BSI Kampus Purwokerto Hadiri Pengukuhan Aspikmas Banyumas

Salah satu momen penting dalam acara Aspikmas adalah peluncuran Aspikbank

BSI Entrepreneur Center (BEC) Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Purwokerto yang diwakili oleh Joko Dwi Mulyanto, menghadiri undangan Pengukuhan Pengurus Aspikmas Periode 2023-2026 dan Halal Bihalal yang diselenggarakan oleh Aspikmas di Hotel Surya Yudha pada Senin, (13/5/2024).
Foto: dok UBSI
BSI Entrepreneur Center (BEC) Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Purwokerto yang diwakili oleh Joko Dwi Mulyanto, menghadiri undangan Pengukuhan Pengurus Aspikmas Periode 2023-2026 dan Halal Bihalal yang diselenggarakan oleh Aspikmas di Hotel Surya Yudha pada Senin, (13/5/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, PURWOKERTO -- BSI Entrepreneur Center (BEC) Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Purwokerto yang diwakili oleh Joko Dwi Mulyanto, menghadiri undangan "Pengukuhan Pengurus Aspikmas Periode 2023-2026 dan Halal Bihalal" yang diselenggarakan oleh Aspikmas di Hotel Surya Yudha pada Senin, (13/5/2024). 

Acara ini dihadiri oleh seluruh anggota Aspikmas se-Kabupaten Banyumas, serta tamu undangan penting seperti PJ Bupati Kabupaten Banyumas, Dandim Kabupaten Banyumas, Kapolres Kabupaten Banyumas, dan Ketua DPRD Kabupaten Banyumas, serta tamu undangan rekanan dari Aspikmas.

Dalam acara tersebut, Pujianto terpilih kembali sebagai Ketua Aspikmas periode 2023-2026. Kepemimpinan Pujianto selama periode sebelumnya telah membawa Aspikmas berkembang pesat dan menjadi organisasi yang disegani di Kabupaten Banyumas.

Mulyanto mengatakan salah satu momen penting dalam acara ini adalah peluncuran Aspikbank. Aspikbank merupakan layanan permodalan yang diinisiasi oleh Aspikmas untuk membantu para pelaku UMKM di Kabupaten Banyumas.

"Kehadiran Aspikbank diharapkan dapat membantu UMKM di Banyumas untuk mendapatkan akses permodalan yang mudah dan murah, sehingga dapat mengembangkan usahanya dan meningkatkan perekonomian lokal," harap Joko. 

Menurutnya, kehadiran Aspikbank akan menjadi dorongan besar bagi para pelaku UMKM di Kabupaten Banyumas untuk berkembang dan sukses dalam usahanya. Ini adalah langkah yang tepat dalam mendukung pertumbuhan ekonomi lokal. 

Acara "Pengukuhan Pengurus Aspikmas Periode 2023-2026 dan Halal Bihalal" ditutup dengan halal bihalal antara anggota Aspikmas, pemerintah daerah, dan rekanan Aspikmas. Momen halal bihalal ini menjadi sarana untuk mempererat silaturahmi dan meningkatkan kerjasama antara Aspikmas dengan berbagai pihak terkait.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement