Rabu 06 Dec 2023 00:53 WIB

Terungkap Ibu yang Ditemukan Lemas di TKP Penemuan 2 Jasad di Koja Sudah Dipulangkan

Polisi belum mengungkap penyebab kematian dua jasad yang ditemukan di Koja.

Rep: Ali Mansur/ Red: Agus raharjo
Rumah tempat penemuan jasad ayah dan anak yang membusuk di Jalan Balai Rakyat V, RT 006 RW 003, Kelurahan Tugu Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Senin (30/10/2023).
Foto: Republika/ Alkhaledi Kurnialam
Rumah tempat penemuan jasad ayah dan anak yang membusuk di Jalan Balai Rakyat V, RT 006 RW 003, Kelurahan Tugu Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Senin (30/10/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Polres Metro Jakarta Utara mengungkap kondisi terkini ibu yang ditemukan lemas di tempat kejadian perkara (TKP) penemuan dua jasad di Koja, Jakarta Utara. Sosok ibu yang ditemukan di TKP berinisial NP.

Nurhikmah ditemukan dalam kondisi hidup meskipun lemas bersama anak sulungnya berinisial ADA (2 tahun) di rumah yang berada di Jalan Balai Rakyat V Nomor 12 RT 006 RW 03, Tugu Selatan, Koja, Jakarta Utara. Di lokasi itu juga ditemukan dua jasad yang sudah membusuk.

Baca Juga

Kedua jasad diketahui merupakan suami dan anak bungsu berinisial AQ (10 bulan) dari NP. Jasad sang suami Hamka Rusdi (50) ditemukan sudah membusuk.

Kasat Reskrim Polres Jakarta Utara Ajun Komisaris Besar Iverson Manossoh mengaku Nurhikmah bersama anak sulungnya telah mendapatkan perawatan fisik dan psikis di RS Polri Kramatjati. Menurut Iverson, saat ini kondisi keduanya sudah membaik dan dibolehkan pulang ke keluarganya.

“Kondisi saudari NP sudah membaik. Pada 27 November 2023 diperbolehkan pulang untuk dikembalikan kepada pihak keluarga,” ungkap Iverson, Selasa (5/12/2023).

Penyebab kematian korban...

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement