Rabu 19 Sep 2018 10:16 WIB

Steak Mahal Presiden Maduro dan Rakyatnya yang Kelaparan

Nicholas Maduro makan hidangan daging steak di restoran terkenal di Istanbul.

Rep: Fergi Nadira/ Red: Teguh Firmansyah
Nicolas Maduro
Foto: Reuters/Carlos Garcia Rawlins
Nicolas Maduro

REPUBLIKA.CO.ID,   BOLIVIA -- Venezuela sedang menghadapi krisis ekonomi yang cukup memprihatinkan. Dana Moneter Internasional (IMF) bahkan memperkirakan inflasi di Venezuela hingga akhir tahun bisa mencapai 1 juta persen.

Presiden Nicolas Maduro berupaya untuk mengatasi persoalan tersebut lewat kebijakan moneter maupun fiskal. Maduro juga bertolak ke Beijing untuk meminta bantuan Negara Tirai Bambu itu.

Namun di tengah upaya Maduro menyelesaikan beragam persoalan, ada gaya hidup sang presiden yang cukup menohok publik Venezeula.  Video viral tersebar luas di jejaring internet menunjukkan Presiden Venezuela Nicholas Maduro tengah menunggu hidangan daging steak di restoran terkenal dengan koki ternama.

Video tersebut membuat marah rakyat dan berbagai pihak serta menuai kritikan termasuk penentang pemimpin sosialis.  "Sementara rakyat Venezuela menderita dan mati kelaparan, Nicolas Maduro dan Cilia senang menikmati sendiri makan di restoran termahal di dunia," ujar mantan ketua majelis nasional  Julio Borges seperti dikutip laman The Guardian, Rabu (19/9).

Baca juga, Ekonomi Kacau, Warga Venezuela Beramai-ramai ke Brasil.

Maduro mengunjungi restoran steak terkenal Nurs-Et di Istanbul saat ia mampir di Turki dari perjalanan sebelumnya ke Cina membicarakan tentang peningkatan investasi.

Dalam video tersebut, Maduro terlihat tengah asyik menghisap cerutu yang diambil dari kotak pribadinya, saat ia dan ibu negara Cilia Flores menonton aksi langsung dari koki ternama Nusret Gokce yang dengan mahirnya memotong-motong daging steak untuk dihidangkan.

Terlihat sang koki dengan gayanya memakai kaca mata hitam dan kaos hitam ketat memamerkan caranya memotong daging.

Gokce merupakan pemilik restoran terkenal di dunia yang juga dikenal dengan julukan 'Salt Bae', Ia mengunggah video di instagram yang memiliki 16 juta pengikut. Pada video lainnya, ia juga mengunggah melayani langsung Diego Maradona dengan menyamar sebagai Don Corleon pada film Godfather.

Akibat menuai kritikan, Gokce menghapus unggahan video dengan caption terima kasihnya kepada Maduro. Namun sayang, video terlanjur viral dan muncul di Televisi.

Maduro pada Senin (17/9) malam mengungkapkan, makan di restoran dengan koki langsung merupakan pengalaman sekali seumur hidup. Dia juga berterima kasih kepada Gokce dan menawarkannya berkunjung ke Caracas dan menemuinya lagi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement