REPUBLIKA.CO.ID, MUNICH -- Jurnalis Sky Sport Jerman, Florian Plettenberg pada Senin (25/11/2024) membocorkan info keinginan klub Bundesliga, Borussia Muenchengladbach merekrut bek timnas Indonesia Kevin Diks. Menurut Plettenberg lewat akun resmi X-nya, Kevin Diks masuk dalam daftar incaran Muenchengladbach dalam rangka memperkuat lini belakang tim.
"Borussia Mönchengladbach sedang memperkuat swuad mereka dengan bek tengah baru pada musim dingin. Satu nama dalam daftar mereka adalah Kevin Diks," kata Plettenberg.
Menurut Plettenberg, Kevin Diks masih dalam kontrak bersama FC Copenhagen hingga akhir musim. Namun, pemain berusia 28 tahun itu, Plettenberg melanjutkan, sudah menjadi bahasan hangat di kalangan internal Muenchengladbach.
Kevin Diks merupakan pemain sepak bola dari FC Copenhagen, yang lahir di Belanda dan memiliki garis keturunan Indonesia. Ia resmi mengucap sumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) di Kedutaan Besar RI di Copenhagen, Denmark, pada 8 November 2024.
🚨⚫️⚪️🟢 Borussia Mönchengladbach is looking to strengthen their squad with a new central defender in the winter. One name on their list is Kevin #Diks.
The 28-year-old is under contract with Copenhagen until the end of the season and was already a hot topic at BMG during the… pic.twitter.com/uTXi2hQjHd
— Florian Plettenberg (@Plettigoal) November 24, 2024