Jumat 25 Oct 2024 16:26 WIB

Ratusan Relawan REMAJA Siap Sosialisasikan Program AGI SAJA

Relawan diharapkan santun saat menyosialisasikan program AGI SAJA.

Pasangan Ahmad Gunadi Nadalsyah dan Sastra Jaya di Pilkada Barito Utara akan melakukan sosialisasi program door to door.
Foto: istimewa/tangkapan layar
Pasangan Ahmad Gunadi Nadalsyah dan Sastra Jaya di Pilkada Barito Utara akan melakukan sosialisasi program door to door.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Ratusan relawan yang tergabung dalam Relawan Muda AGI SAJA (REMAJA) berikrar siap mensosialisasikan program pasangan Akhmad Gunadi Nadalsyah – Sastra Jaya (AGI SAJA). Mereka akan melakukan door to door ke rumah warga untuk mendukung AGI SAJA di Pilkada Barito Utara.

Relawan REMAJA ini mengikuti kegiatan workshop yang digelar pada Kamis (24/10/2024). Mereka mendapatkan pelatihan tentang komunikasi publik dari para pakar komunikasi.

Kordinator Workshop, M. Khotib, menjelaskan, mereka dibekali pemahaman teknik persuasi. Mulai dari bagaimana cara menyapa warga sampai ke kiat-kiat strategis agar diterima warga dengan baik.

Menurut Khatib, relawan harus mampu beradaptasi dengan lingkungan   dan tradisi warga. Selain itu, mereka tidak boleh menunjukan sikap arogan dan tak santun.

"Saya mengingatkan kepada seluruh relawan saat menyapa warga. Mari kita mulai dengan menyentuh salah satu kebutuhan dasar manusia. Yaitu dihargai, karena hampir dipastikan, tak ada orang normal yang tak suka dihargai. Salah satunya, saat kita jumpa warga yang usianya lebih tua dari kita, wajib menunjuk dan mencium tangan orang yang kita sapa,” kata  M Khatib, dalam siaran persnya.

Menurut Khotib, ini penting dilakukan relawan dan sudah menjadi SOP, karena ada target yang harus dicapai oleh seluruh relawan, salah satunya dengan menempel stiker di rumah warga yang didatangi.

“Kalau kita terkesan sombong dan tak sopan, sudah pasti akan banyak menerima penolakan. Tapi kalau kita santun dan mau menghargai serta menghormati orang, apalagi yang lebih tua dari kita, insha Allah relawan tak akan kesusahan jika minta rumah orang tersebut untuk ditempeli stiker,” ungkap M Khatib.

Kegiatan workshop dihadiri Akhmad Gunadi Nadalsyah, yang merupakan anak pertama dari bupati Barito Utara sebelumnya, Nadalsyah, atau biasa disapa Koyem. Kepada para relawan, Agi mengungkapkan apresiasi relawan yang bersedia menjadi juru bicaranya ke masyarakat lewat door to door.

“Saya tentu sangat senang dengan kesediaan teman-teman relawan yang masih muda ini. Buat saya ini tambahan energi yang membuat saya makin bersemangat menjadi calon. Insya Allah jika terpilih nanti, akan menjadi bagian yang harus saya perhatikan. Karena pada anak-anak muda inilah, masa depan Barito Utara ditentukan,” ungkap Agi.

Ia juga mengingatkan, agar pada saat turun menyapa warga nanti, untuk selalu menjaga etika, moral dan kesantunan. “Silakan sapa warga dengan baik dan santun serta jelaskan seluruh program paslon AGI SAJA ini. Sebab, jika hanya mengandalkan saya untuk turun, sudah pasti tak mungkin bisa menyapa seluruh warga se Barito Utara. Karena itu saya butuh para relawan,”  kata Agi. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement