Rabu 28 Feb 2024 16:47 WIB

Ini Nama-Nama Caleg dengan Raihan Suara Terbanyak dari Masing-Masing Dapil di Jabar

Ada 11 daerah pemilihan di Jawa Barat di Pemilu 2024.

Warga  menggunakan hak pilihnya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 035 Kampung Curug, Desa Bojong Koneng,  Kecamatan Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (14/2/2024). Pemilu 2024 tersebut dilakukan secara serentak di 38 Provinsi dengan jumlah DPT Sebanyak 204.807.222 pemilih untuk memilih Presiden dan Wakil Presiden, Anggota DPR, DPD dan DPRD Provinsi dan DPRD Kota/Kabupaten.
Foto:

Adapun untuk dapil Jabar VI hingga Kamis (22/2/2024) lalu, caleg Ranny Fahd Arafiq dari Partai Golkar sementara menempati urutan pertama dengan raihan 34.193 suara. Kedua, Muhammad Kholid dari PKS meraih 22.344 suara.

Di posisi ketiga, Sudjatmiko dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) meraih 18.307 suara. Keempat, Mahfudz Abdurrahman dari PKS memperoleh 17.824 suara. 

Kelima, Intan Fauzi dari Partai Amanat Nasional (PAN) meraih 16.855 suara. Keenam, Sukur H Nababan dari PDIP meraih 14.718 suara. Ketujuh, Nuroji dari Partai Gerindra memperoleh 13.490 suara. Kedelapan, Wenny Haryanto dari Partai Golkar meraih 10.494 suara. Kesembilan, Nur Azizah Tahmid dari PKS meraih 9.808 suara.

Di dapil Jabar VI juga terdapat nama artis Vicky Prasetyo yang mencalonkan diri dari Partai Perindo. Namun, suara caleg artis itu sementara hanya mencapai 1.908 suara. Di satu sisi, Partai Perindo juga berpotensi tak dapat melaju ke Senayan lantaran perolehan suara sementara secara nasional hanya 1,28 persen, atau tak mencapai ambang batas 4 persen.

Diketahui, hanya ada enam kursi yang diperebutkan dalam dapil Jabar VI. Artinya, hanya akan ada enam orang yang dapat duduk di DPR dari wilayah Kota Bekasi dan Kota Depok.

Untuk raihan suara para caleg di dapil Jabar VII, hingga Senin (26/2/2024) lalu, nama Dedi Mulyadi menempati posisi pertama dengan raihan 147.198 suara. Mantan bupati Purwakarta itu sementara menjadi satu-satunya caleg yang perolehan suaranya di atas 100 ribu.

Selanjutnya, di posisi kedua ada nama Puteri Komarudin dari Partai Golkar dengan raihan 60.984 suara. Di posisi ketiga, ada nama mantan bupati Karawang, Cellica Nurrachadiana dari Partai Demokrat, yang meraih 55.332 suara. Keempat, Ahmad Syaiku dari PKS meraih 37.497 suara.

Di posisi kelima, Vera Febyanthy dari Partai Demokrat memperoleh 33.211 suara. Selanjutnya, terdapat nama artis Varrell Bramasta dari Partai Amanat Nasional (PAN) yang meraih 33.208 suara. Ketujuh, ada nama Putih Sari dari Partai Gerindra yang meraih 31.236 suara.

Di posisi kedelapan, Saan Mustopa dari Partai Nasdem yang meraih 27.311 suara. Kesembilan, Pipin Sopian dari PKS meraih 26.305 suara. Kesepuluh, Syaiful Huda dari PKB memperoleh 26.173 suara. 

Selain itu, nama-nama lain yang berpotensi mendapatkan kursi adalah Maslani dari Partai Nasdem (23.054 suara), Dadang S Muchtar dari Partai Golkar (22.999 suara), dan Rieke Diah Pitaloka dari PDIP (22.430 suara). Sementara nama pesohor Aldi Taher dari Partai Perindo hanya meraih 2.885 suara.

Tersedia 10 kursi DPR yang diperebutkan di dapil Jabar VII. Adapun dapil itu meliputi wilayah Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Karawang, dan Kabupaten Bekasi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement