REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) RI melalui Konsulat Jenderal (KJRI) di Los Angeles melaporkan Warga Negara Indonesia (WNI) bernama Yudi Saputra (YS) yang sempat hilang berhasil ditemukan. Sebelumnya, YS tidak kembali ke rumah sejak 31 Agustus lalu.
"YS, seorang WNI di Los Angeles yang dilaporkan hilang, telah berhasil ditemukan oleh pihak keluarga," kata Direktur Perlindungan WNI dan BHI Kemenlu RI Judha Nugraha dalam keterangannya kepada media di Jakarta pada Senin (11/9/2023).
Menurut Judha, secara fisik YS dalam kondisi sehat dan aman. Setelah dilakukan pendalaman, hilangnya YS tidak terkait dengan tindak kriminalitas, tetapi Judha tidak membeberkan secara perinci mengenai hilangnya YS.
"Dengan ditemukannya YS, pihak keluarga didampingi KJRI LA akan mencabut laporan missing person di LAPD dan kasus dinyatakan ditutup," ujar Judha.
YS merupakan mahasiswa California International University yang bekerja sambilan sebagai pengemudi Uber Eats. Dia tinggal di Los Angeles bersama istri dan seorang anak.
KJRI LA dan PPI Dunia telah meminta bantuan kepada kepolisian setempat dengan membuat pengumuman "Missing Person" atas nama Yudi Saputra. "Salam. Teman-teman PPI Amerika Serikat, mohon bantuannya untuk menyebarkan info orang hilang atas nama Yudi Saputra (WNI yang bekerja di Los Angeles, CA). Ybs dilaporkan sudah hilang kontak dengan keluarganya selama 3 hari," kata unggahan PPI Dunia pada Senin (4/9/2023) dikutip Republika di Jakarta.
"Khususnya bagi teman-teman yang berada di LA dan sekitarnya, jika ada info apa pun terkait keberadaannya akan sangat berguna bagi keluarga," tambah pengumuman tersebut.
YS (33 tahun) terlihat terakhir pada 31 Agustus dekat Adams Jefferson, Los Angeles, memakai kaus bergaris putih abu-abu dan celana pendek biru navy. Dia tengah mengendarai mobil Chevy Equinox saat sedang bekerja sebagai Ubereats saat terakhir kali terdeteksi.