Jumat 11 Aug 2023 15:37 WIB

Projo Terbelah Antara Ganjar-Prabowo? Budi Arie: Pada Waktunya Bersatu, Tenang Saja

Budi Arie tak mempermasalahkan relawan Projo yang sudah mendukung Prabowo.

Rep: C02/ Red: Teguh Firmansyah
Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi.
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Menteri Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi.

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO–Ketua Umum (Ketum) relawan Pro Jokowi (Projo) Budi Arie Setiadi buka suara terkait isu terbelahnya dukungan. Dimana ada sebagian relawan yang mendukung Bacapres Gerindra Prabowo Subianto dan Bacapres PDIP Ganjar Pranowo. 

"Oh iya kebagi dua sekarang, nanti kalau pada waktunya bersatu tenang aja," kata Budi ketika ditemui di Solo Tecknopark, Jumat (11/8/2023). 

Baca Juga

Bahkan, Budi sempat memberikan analogi atas terbelahnya dukungan tersebut. Ia mengatakan dari pantun tersebut bahwa semuanya harus bersatu.  "Kan ada pantunnya 'tali rafia tali sepatu kita semua harus bersatu'," katanya. 

Ditanya soal bagaimana pergerakan Projo ke depan, Budi mengatakan belum ada. Pihaknya mengaku masih mengalir lantaran partai politik masih berdialektika. "Belum, mengalir, kan semua lagi berdinamika berdialektika," katanya. 

Disinggung soal bagaimana pandangan Projo terhadap sosok Prabowo, ia mengatakan tak ada masalah. Ia juga menyebutkan Prabowo itu sosok patriot sejati.  "Gada masalah, emang kenapa? Okey aja patriot sejati," katanya. 

Di sisi lain, ditanya soal sejumlah Projo yang menyatakan dukungan untuk Prabowo, pihaknya mengatakan belum dari relawan seluruh penjuru Nusantara. Ia juga memastikan bahwa adanya dukungan untuk Prabowo tak mengganggu soliditas Projo.

"(Di beberapa daerah dukung Prabowo) Ya kita lihat aja, masih belum, kan masih 10 provinsi, ya tunggu kan," katanya. 

Ditanya soal obrolannya usai bertemu Prabowo beberapa waktu lalu, Budi mengatakan ada banyak obrolan yang terjadi. Kendati demikian ia mengaku hanya membicarakan terkait pertahanan nasional. "Ya ngobrol banyak, urusan pertahanan nasional, negara," katanya. 

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement