Jumat 07 Jul 2023 19:58 WIB

Hujan Guyur Jakarta, Empat Ruas Jalan Tergenang Air

Sebanyak empat ruas jalan di delapan RT tergenang air.

Rep: Ali Mansur/ Red: Ani Nursalikah
Ilustrasi banjir.
Foto: Republika/Putra M. Akbar
Ilustrasi banjir.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang melanda wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya hingga menyebabkan genangan di wilayah DKI Jakarta, pada Jumat (7/7/2023). Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mencatat sebanyak empat ruas jalan di delapan RT tergenang air.

“Genangan yang sebelumnya terjadi di dua ruas jalan tergenang dan dua RT, saat ini menjadi persen ruas jalan tergenang dan delapan RT atau 0,026 persen dari 30.470 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta,” demikian keterangan dari data Pusdatin BPBD DKI Jakarta, Jumat.

Baca Juga

Kemudian, untuk menanggulangi sejumlah genangan air tersebut BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel. Mereka memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan. Kemudian juga memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat. 

“Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat,” lanjutnya.

Adapun data wilayah terdampak sebagai berikut.

Jakarta Selatan terdapat 8 RT yang terdiri dari:

Kelurahan Pela Mampang

- Jumlah: 2 RT

- Ketinggian: 70 cm

- Penyebab: Curah hujan tinggi

Kelurahan Kebayoran Lama Utara

- Jumlah: 4 RT

- Ketinggian: 50 cm

- Penyebab: Curah hujan tinggi

Kelurahan Kramat Pela

- Jumlah: 1 RT

- Ketinggian: 30 cm

- Penyebab: Curah hujan tinggi

Kelurahan Pancoran

- Jumlah: 1 RT

- Ketinggian: 80 cm

- Penyebab: Curah hujan tinggi

Jalan tergenang terdapat 4 ruas jalan:

1. Jl. Kemang Raya, Kel. Bangka, Kec. Mampang Prapatan (Depan Kemchiks), Jakarta Selatan

Ketinggian: 20 cm

2. Jl. Raya Lenteng Agung, Kel. Tanjung Barat. Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan

Ketinggian: 20 cm

3.  Jl. Ciledug Raya, Kel.Cipulir, Kec.Kebayoran Lama, Jakarta Selatan

Ketinggian: 15 cm

4.  Jl. M. Saidi, Kel.Petukangan, Kec.Pesanggrahan, Jakarta Selatan

Ketinggian: 20 cm

Sedangkan wilayah yang sudah surut adalah sebagai berikut:

1. Kel. Jati padang: 1 RT

Jalan tergenang yang sudah surut adalah sebagai berikut:

1. Jl. Antasari (depan Psr. Cipete Selatan), Kel. Cilandak Barat, Kec.Cilandak, Jakarta Selatan (Surut Pukul 15:30 WIB)

2. Jl. Ampera Raya 128-105, Kel. Cilandak Timur, Kec. Ps. Minggu, Jakarta Selatan (Surut Pukul 16:28 WIB).

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement