Selasa 16 May 2023 09:16 WIB

Habib Bahar bin Smith: Mau Main-Main, Saya Ajari Bagaimana Cara Mainnya

Habib Bahar bin Smith tersinggung dengan tuduhan penembakannya merupakan kebohongan.

Rep: Andrian Saputra/Shabrina Zakaria/ Red: Bilal Ramadhan
Habib Bahar bin Smith. Habib Bahar bin Smith tersinggung dengan tuduhan penembakannya merupakan kebohongan.
Foto:

Siapa Bahar bin Smith?

Habib Bahar bin Smith memiliki nama asli HB Assayid Bahar Bin Smith yang merupakan putra pertama dari tujuh bersaidara dari pasangan Ali bin Smith dan Isnawati Ali. Dia lahir di Kota Manado pada 23 Juli 1985 dan kini dikaruniai empat orang anak.

Dia merupakan keturunan Arab Hadhrami golongan Alawiyyin bermarga Aal bin Sumaith. HBS dikenal sebagai seorang aktivis FPI asal Manado, Sulawesi Utara dan pendakwah muda. 

Ceramahnya seringkali berapi-api sehingga menambah semangat para jamaahnya. Pria yang kerap disapa Habib bule ini pada 2007 mendirikan Majelis Pembela Rasulullah dan memiliki kantor pusat majelis di Pondok Aren, Tangerang Selatan, dan Banten. 

Bersama para jamaahnya tersebut, HBS kerap beraksi menutup paksa sejumlah tempat hiburan yang dinilai menimbulkan sarang maksiat.

Suami dari Fadlun Faisal Balghoits ini juga telah mendirikan Pondok Pesantren Tajul Alawiyyin di Pabuaran, Kemang, Bogor. Pesantren ini menggunakan sistem salaf, yaitu pesantren tipe klasik yang banyak mengkaji kitab kuning. 

HBS juga dikenal memiliki kedekatan dengan pemimpin FPI Habib Rizieq Shihab. Dia bahkan dikenal paling santer penggerak Aksi Bela Islam yang menuntut agar Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dihukum. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement