REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Akun Kereta Api Cepat Jakarta Bandung ikut menggoreng kekalahan memalukan Manchester United (MU) atas Liverpool 0-7 di Stadion Anfield, Ahad (5/3/2/2023) malam WIB. Pengelola akun Twitter @KeretaCepatID pun membuat status yang menyindir kekalahan MU dengan membandingkan kecepatan penuh Kereta Cepat Jakarta Bandung.
"Kalau MU yang itu 7 0, EMU KCJB yang ini bisa sampai 3 5 0 km/h nih kecepatannya! #GGEMU #KeretaApiCepatJakartaBandung #KeretaApiCepatPunyaIndonesia," tulis akun @KeretaCepatID dikutip Republika di Jakarta, Rabu (8/3/2023).
Status tersebut memang diniatkan untuk bercanda. Sayangnya, bukannya mendapat dukungan, malahan warganet me-roasting balik akun tersebut. Akun tersebut malah 'dirujak' warganet.
Baca juga : Mahfud MD: Ada Transaksi Mencurigakan Rp 300 Triliun di Kemenkeu
Tidak sedikit yang menyindir proses pembangunan Kereta Cepat Jakarta Bandung yang dianggap merugikan Pemerintah Indonesia dan menguntungkan China. "Minimal gak jadi beban negara dulu baru roasting wkwk," ucap pemilik akun @pradanaerza yang statusnya disukai ratusan warganet.
Ada pula warganet yang memajang foto Presiden China Xi Jinping sedang tersenyum dengan tulisan 'iya iya lucu, bayar utangnya kapan?'.
Akun @Tino_Sutris mengingatkan bahwa candaan tersebut tidak lucu. "Mendingan hapus min, Kereta bikin bocos APBN plus nambah-nambah utang aja. Udah berapa duit itu yg dipinjem buat bikin loe doang. yang katanya kereta Api Cepat Jakarta Bandung yg ngga nyampe Bandung-Bandung amat," ujarnya.
Baca juga : Soal IMB Tanah Merah Diterbitkan Anies Berlaku Hingga 2024, Heru: 2023 Saja Belum Selesai
Akun @RuiRui69491937 juga mengingatkan admin akun Kereta Cepat bahwa statusnya itu termasuk blunder. "Harusnya kalo mau roasting MU pake gini " Kalo MU yang itu kebobolan 7 gol, EMU KCJB yang ini bisa bobol anggaran 8T" kalo kaya gitu kan angkanya lebih deket ngga maksa," ucapnya.
Kalau MU yang itu 7 0, EMU KCJB yang ini bisa sampai 3 5 0 km/h nih kecepatannya!#GGEMU#KeretaApiCepatJakartaBandung#KeretaApiCepatPunyaIndonesia pic.twitter.com/Ji1QakokSJ
— Kereta Api Cepat Jakarta Bandung (@KeretaCepatID) March 7, 2023