Selasa 20 Dec 2022 15:15 WIB

Universitas BSI Ikut Andil pada Aero Festival 2022

Universitas BSI mengikuti pameran pendidikan Aero Festival 2022

Universitas BSI mengikuti pameran pendidikan Aero Festival 2022.
Foto: UBSI
Universitas BSI mengikuti pameran pendidikan Aero Festival 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK – Untuk memudahkan para calon mahasiswa yang ingin mendaftar, Kampus Digital Kreatif Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kerap kali mengadakan atau ikut andil di beberapa pameran pendidikan di Indonesia, salah satunya Aero Festival 2022. Aero Festival 2022 merupakan pameran pendidikan yang diprakarsai oleh SMK Negeri 4 Depok.

Acara ini diselenggarakan di Jalan Kramat 3 Nomor 16, Sukatani, Tapos, Depok pada Sabtu (17/12/2022). Staf Marketing dan Komunikasi (Markom) Universitas BSI yang turut hadir pada Aero Festival 2022 Kusdiantoro, pameran pendidikan ini bertujuan menarik minat pelajar untuk nantinya terlibat di salah satu institusi pendidikan yang ditawarkan, yakni Universitas BSI. 

Baca Juga

“Dunia pendidikan adalah tempat menuntut ilmu untuk bekal masa depan, khususnya para siswa-siswi yang mempunyai semangat tinggi dalam belajar agar mampu bersaing dalam era society saat ini,” tutur Kusdiantoro, Sabtu (17/12/2022).

Ia menjelaskan banyak manfaat yang didapat bagi Universitas BSI dengan mengikuti pameran pendidikan Aero Festival 2022 ini. Salah satunya dapat bertemu langsung dengan pencari pendidikan yakni calon mahasiswa.

“Tujuan dari Universitas BSI mengikuti kegiatan pameran pendidikan yang digelar oleh SMK Negeri 4 Depok adalah menyosialisasikan dan mempromosikan program studi yang ada di Universitas BSI,” jelasnya.

Salah satu siswa kelas 12 SMKN 4 Depok yaitu Ari Wahyu Pratama Putra sangat beruntung bisa ikut hadir di acara Aero Festival 2022 dalam lepas sambutnya sebagai siswa kelas 12 dan akan berganti status menjadi seorang calon mahasiswa. “Tadi sudah coba mendatangi beberapa stand mulai dari stand kampus, tempat pelatihan, bahkan ada stand produk skincare untuk pelajar gitu. Alhamdulillah apa yang dicari tentang informasi sudah didapatkan berkat pameran pendidikan Aero Festival, salah satunya tentang Universitas BSI,” katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement