Jumat 16 Apr 2021 22:39 WIB

Polda Luruskan Penahanan Kendaraan Mudik Khusus Travel Gelap

Polda Lampung menyebut travel gelap ditangkap hanya bila membawa penumpang

Rep: Mursalin Yasland/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Petugas gabungan Satgas COVID-19 Kota Bandar Lampung memeriksa kendaraan yang memasuki wilayah Kota Bandar Lampung di Rajabasa Bandar Lampung, Lampung, Kamis (15/4/2021). Pemeriksaan dan penyekatan kendaraan dilakukan serentak di lima titik pintu masuk Kota Bandar Lampung sebagai upaya meminimalisir penyebaran COVID-19 di Kota Bandar Lampung.
Foto:

Sedangkan kepada pengendara mobil pribadi yang tidak membawa penumpang pada saat larangan arus mudik Lebaran, Pandra mengatakan petugas yang tersebar di pos-pos penyekatan, akan melakukan pendekatan persuasif dengan meminta putar balik kembali, tidak diperkenankan masuk Lampung.

Menurut Pandra, pemberlakuan larangan mudik Lebaran tersebut diberlakukan untuk memberikan kesadaran kepada masyarakat berkaitan dengan masa pandemi Covid-19 yang masih berlangsung. Terutama kepada warga yang berasal dari daerah zona merah melakukan perjalanan mudik ke daerah yang zona hijau, kuning, atau zona oranye.

Ia berharap masyarakat dapat sadar akan pentingnya kesehatan, terutama menyanyangi keluarga di kampung, agar tidak tertular dari pemudik yang melakukan perjalanan mudik dari daerah asalnya.

Pada Operasi Keselamatan Krakatau 2021, akan dilaksanakan kegiatan kepolisian yang ditingkatkan pada 26 April hingga 5 Mei 2021, atau sebelum digelarnya Operasi Ketupat 2021 pada 6 – 17 Mei 2021.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan keamanan, ketertiban, dan kelancaran arus lalu lintas. Selain itu, dapat menurunkan angka kecelakaan lalu lintas pada saat bulan Ramadhan dan Idul Fitri.

Fuadi (52 tahun), sopir travel gelap berpelat nomor polisi pribadi mengatakan, masih melihat situasi untuk mengangkut penumpang saat arus mudik. “Kalau memang dilarang kami setop. Tapi, kalau masih ada yang lolos, tidak adil,” kata dia, yang sudah belasan tahun menjadi sopir travel gelap di Lampung.

 

Menurut dia, banyak calon penumpang langganannya yang menanyakan kemungkinan dapat mudik Lebaran menjelang Idul Fitri. Terutama kepada calon penumpang dari seputaran Jabodetabek. Mereka rata-rata pekerja pabrik, yang berasal dari daerah-daerah di Lampung. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement