Selasa 01 Oct 2019 11:45 WIB

Temani Ibas, Ini Harapan AHY untuk Anggota DPR Baru

AHY berharap anggota DPR RI menjadi wakil rakyat yang amanah.

Rep: Febrianto Adi Saputro/ Red: Ratna Puspita
Ketua Kogasma Agus Harimurti Yudhoyono
Foto: Republika/Wihdan Hidayat
Ketua Kogasma Agus Harimurti Yudhoyono

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komandan Kogasma Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mendampingi sang adik Eddy Baskoro Yudhoyono (Ibas), yang dilantik sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) baru, Selasa (1/10) hari ini. AHY pun melontarkan harapannya agar anggota DPR mendatang sukses menjalani tugasnya lima tahun mendatang.

"Anggota DPR RI yang terpilih kita berharap bisa menjadi wakil rakyat yang amanah dan bisa menjalankan tugasnya dengan baik untuk rakyat Indonesia," kata putra sulung Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tersebut di Kompleks Parlemen Senayan, Senin (1/9).

Baca Juga

Harapan yang sama juga disampaikan oleh Ibas. Ibas mengaku bersyukur lantaran dirinya kembali terpilih sebagai anggota DPR.

"Terima kasih atas segala doa dan dukungan dari masyarakat khususnya masyarakat di dapil 7 jatim yang telah memberikan suaranya kepada kami. Saya hanya, insyaallah kami menjadi DPR yang amanah dan dapat menjalankan tugas sebaik-baiknya," ujarnya.

MPR RI, DPR RI, dan DPD RI menggelar acara pelantikan dan pengucapan sumpah/janji anggota baru periode 2019-2024 di Gedung Nusantara pada hari ini. Sebanyak 711 anggota DPR /DPD terpilih 2019-2024 dilantik.  

Pengucapan sumpah/janji anggota DPR RI, DPD RI, dan MPR RI dipandu Ketua Mahkamah Agung Hatta Ali. Pelantikan tersebut dihadiri juga oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Berdasarkan pantauan Republika, Jokowi tiba di Kompleks Parlemen, Senayan, pukul 09.10 WIB. Sekjen DPR Indra Iskandar langsung menyambut kedatangan presiden di pintu masuk gedung kura-kura.

Jokowi didampingi istrinya, Iriana, yang mengenakan kebaya ungu dengan kain batik coklat. Tidak hanya Jokowi, wakil presiden terpilih KH Ma'ruf Amin juga hadir di pelantikan anggota DPR/DPD. Ma'ruf hanya melambaikan tangan ke awak media. 

Selain Presiden dan Wakil Presiden terpilih, sejumlah menteri kabinet kerja juga hadir. Diantaranya Menteri Koordinator Kemaritiman, Luhut Binsar Panjaitan, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Pertanian Amran Sulaiman. 

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement