Rabu 13 Jun 2018 19:05 WIB

Daftar 13 Korban Meninggal Kapal Karam di Makassar

Kapal penumpang mengangkut 43 orang karam di Pelabuhan Paotere, Makassar.

Rep: Ali Mansur/ Red: Andri Saubani
Keluarga korban kapal motor Arista yang tenggelam mencari info di Rumah Sakit Jala Ammari, Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (13/6).
Foto: Abriawan Abhe/Antara
Keluarga korban kapal motor Arista yang tenggelam mencari info di Rumah Sakit Jala Ammari, Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (13/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dua hari menjelang hari Raya Idul Fitri 2018, terjadi kecelakaan kapal tenggelam di perairan Paotere, Makassar, pada Rabu (13/6). Kapal nahas tersebut jenis longboat atau kapal penumpang digunakan sebagai transportasi antarpulau yang berisi 43 penumpang berangkat dari Pelabuhan Paotere menuju Pulau Baranglompo, Rabu pagi. Namun, di tengah perjalanan kapal oleng hingga terbalik ke laut.

Kapolres Pelabuhan, AKBP Aris Bachtiar membenarkan insiden memilukan tersebut. Aris langsung memerintahkan, tim SAR Satpolai Polres Pelabuhan dipimpin KBO Polair, Ipda Samijan bergabung dengan Basarnas untuk turun ke TKP melakukan evakuasi. "Sampai saat ini korban meninggal dunia berjumlah 13 orang. Kita masih terus mencari 8 korban hilang, dan 22 orang sudah dievaluasi," jelas Aris Bachtiar, saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Rabu (13/6).

Sementara korban selamat, kata dia, saat ini ada sembilan masih dirawat di rumah sakit akademis, tujuh orang dinyatakan selamat dan diberikan pertolongan di RS Angkatan Laut dan tujuh lainnya selamat dan sudah berada di Pulau Baranglompo.

Berikut identitas 13 korban tewas

1. Rita (31), warga Cambayya Lorong 7 Makassar.
2. Asriani (6), Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.
3. Marani (48), Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.
4. Marwah (42), Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.
5. Dalima (46), Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.
6. Nio (50), Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.
7. Rahman (6) Laki-laki, warga Pulau Barrang Lompo.
8. Ahsan (1) Laki-laki, warga Pulau Barrang Lompo.
9. Siti Aminah, Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.
10. Rahmawati, Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.
11. Rusdiyana, Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.
12. Harini, Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.
13. Suryani, Perempuan, warga Pulau Barrang Lompo.

Kepala Basarnas Makassar, Amiruddin di pelabuhan Paotere Makassar, Rabu mengatakan, dari jumlah 13 korban meninggal, delapan orang sudah meninggal dunia dan dibawa ke Rumah Sakit Angkatan Laut. Sementara, lima orang sudah dipulangkan ke Pulau Barang Lompo.

Adapun, korban selamat, kata dia, saat ini ada sembilan masih dirawat di rumah sakit akademis, tujuh orang dinyatakan selamat dan diberikan pertolongan di RS Angkatan Laut dan tujuh lainnya selamat dan sudah berada di Pulau Baranglompo. "Saat ini Basarnas bersama nelayan dan tim penyelamat sedang melakukan pencarian terhadap delapan korban yang masih dinyatakan hilang," ucapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement