Kamis 26 Apr 2018 22:30 WIB

Cawagub Jabar Syaikhu Gelar Bussines Trip ke Pengusaha Muda

Program Asyik Preuneur bertekad ciptakan 300 ribu pengusaha baru

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Bilal Ramadhan
Sudrajat - Ahmad Syaikhu
Foto: RepublikaTV/Havid Al Vizki
Sudrajat - Ahmad Syaikhu

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Asyik Preuneur yang menjadi salah satu program unggulan pasangan calon gubernur-wakil gubernur (cagub-cawagub) Jawa Barat Sudrajat-Ahmad Syaikhu (Asyik) terus dikenalkan kepada masyarakat Jabar. Menurut Cawagub Jabar Ahmad Syaikhu, melalui program Asyik Preuneur, pasangan Asyik bertekad menciptakan 300.000 pengusaha baru dan membuka sekitar dua juta lapangan kerja baru jika terpilih sebagai gubernur dan wakil gubernur Jabar.

Syaikhu pun, getol menyosialisasikan Asyik Preuneur. Salah satu upayanya, dengan menggelar Kunjungan Bisnis (Bussines Trip) ke sejumlah pengusaha muda di Kota Bandung. Selain menyosialisasikan Asyik Preuneur, dalam kesempatan itu, Syaikhu juga menyerap berbagai keluhan dan masukan dari para pengusaha muda.

Dalam kunjungan pertamanya, Syaikhu menyambangi toko kue yang pamornya kini tengah menanjak, yakni Bandung Kunafe di Jalan Banda, Kota Bandung. Syaikhu mengapresiasi interior maupun eksterior Toko Bandung Kunafe yang memang cukup nyentrik.

"Tempatnya asyik, nyentrik, dan nyaman. Ini bisa menjadi salah satu inspirasi desain bagi para generasi muda jika ingin membuka usaha kue," ujar Syaikhu.

Syaikhu juga menerima keluhan sekaligus masukan dari pemilik Bandung Kunafe. Menurutnya, para pengusaha menginginkan agar mekanisme perizinan usaha dipermudah, sehingga usahanya bisa berkembang pesat.

"Mekanisme izin ini memang harus dipermudah, jangan dibuat rumit, sehingga pengusaha bisa lebih berkembang," kata Syaikhu.

Selesai menyambangi Bandung Kunafe, Syaikhu bergegas menuju Warung Upnormal di kawasan Jalan Dipatiukur yang juga pamornya tengah naik daun. Di tempat itu, Syaiku bersama rombongan menyempatkan makan siang. Syaikhu pun mengapresiasi konsep desain Warung Upnormal.

"Selain makanannya enak, tempatnya juga sangat nyaman, fasilitasnya pun lengkap, lihat banyak berkumpul anak-anak muda," katanya.

Hal tersebut, kata dia, sama dengan apa yang akan Asyik siapkan. Yakni ruang asyik, dimana generasi muda bisa saling bertukar ide dan pikiran dengan nyaman.

Terakhir, Syaikhu mengunjungi sentra pembuatan baju muslim Tuneka di Jalan Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Dalam Bussines Trip itu, para pengusaha juga berbagi pengalaman serta trik kepada Syaikhu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement