Jumat 09 Mar 2018 15:11 WIB

Muazin Aksi 212 Diangkat Menjadi Kapolres Jaksel

Kombes Pol Indra Jafar menjadi buah bibir saat melantunkan azan di aksi 212.

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Karta Raharja Ucu
Kombes Pol AKBP Indra Jafar saat menjami muadzin shalat Jumat pada aksi 212 di Lapangan Monas, Jakarta.
Foto: dokumen pribadi
Kombes Pol AKBP Indra Jafar saat menjami muadzin shalat Jumat pada aksi 212 di Lapangan Monas, Jakarta.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sejumlah perwira tinggi hingga menengah dirotasi Kapolri Tito Karnavian. Sejumlah perwira baru menempati jabatan kapolres, termasuk posisi Kapolres Jakarta Selatan dan Kapolres Tangerang Selatan.

Dalam surat telegram rahasia (TR) bernomor ST/663/III/KEP/2018 tertanggal 8 Maret 2018, jabatan Kapolres Jaksel yang diduduki oleh Kombes Pol Mardiaz Kusin digantikan oleh Kombes Pol Indra Jafar yang sebelumnya menjadi Kabid Propam Polda Jatim. Sementara, Mardiaz dipromosikan sebagai Korspripim Polri.

Nama Kombes Indra Jafar menjadi buah bibir karena suara merdunya terdengar saat melantunkan azan ketika Aksi 212 pada 2 Desember 2016 lalu. Indra sebelumnya juga sempat menjabat sebagai Kapolres Cirebon Kota dan Wadirlantas Polda Metro Jaya.

Sedangkan, Kapolres Tangerang Selatan AKBP Fadli Widiyanto, dimutasi menjadi Kapolres Jombang. Sementara, Kasubdit V Ditreskrimsus Polda Metro AKBP Ferdy Irawan Jaya diangkat sebagai Kapolres Tangerang Selatan.

Selain empat nama tersebut, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Bismo Teguh juga diangkat sebagai Kapolres Ciamis. Ada juga Karoops Polda Metro Jaya Kombes Pol Verdianto diangkat sebagai Danpaspelopor Korbrimob Polri. Kemudian, Dirsabhara Polda Metro Jaya Kombes Pol Slamet Hadi Supraptoyo diangkat sebagai Karoops Polda Metro Jaya, menggantikan Verdianto.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement