Selasa 05 Dec 2017 17:15 WIB

Wali Kota Pangkalpinang Dapat Penghargaan Ombudsma

Wali KotaPangkalpinang, Mohammad Irwansyah
Foto: istimewa/doc pribadi
Wali KotaPangkalpinang, Mohammad Irwansyah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Atas keberhasilan menjadikan Pangkalpinang sebagai kota yang mendapatkan kategori sebagai zona hijau terkait layanan administrasi dengan predikat kepatuhan tertinggi, Wali Kota Pangkalpinang M Irwansyah akan mendapatkan penghargaan dari Ombudsman RI.

Penghargaan itu diberikan Ombudsman RI di Balai Kartini, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Selasa (5/12). Penghargaan ini diberikan dalam rangka fungsi Ombudsman memantau dan mengoptimalkan pelayanan terhadap masyarakat.

Dalam keterangan pers yang diterima Republika.co.id disebutkan, penghargaan diberikan setelah Ombudsman melakukan observasi mendadak. Semacam sidak ke UPP dan SKPD yang berfungsi memberikan pelayanan publik. Teknik pengambilan sampelnya cluster sampling dengan metode observasi mengamati ketampakan fisik dari ketersediaan komponen pelayanan di unit pelayanan publik kementerian, lembaga, serta pemerintah daerah.

Selain ke Pemkot Pangkalpinang, Ombudsman juga memberikan penghargaan ke pemerintah daerah lain. Misalnya Pemprov Sulawesi Selatan mendapatkan predikat implementasi kepatuhan tertinggi, juga ada predikat kepatuhan tertinggi pada 7 kategori.

 

Predikat tersebut antara lain: Peningkatan Tertinggi Zona Kepatuhan yang diterima kota Bengkulu, Kategori Locus Baru Kepatuhan Terbaik yang diraih Pemkab Belitung Timur, Kategori kepatuhan tertinggi Pemerintah Kabupaten diterima Pemkab Bangka, Kepatuhan tertinggi Pemerintah Kota diterima Pemkot Manado, Kepatuhan tertinggi Pemerintah Provinsi diterima Pemprov Nusa Tenggara Barat.

Sementara itu Kategori Kepatuhan Tertinggi Lembaga diterima BNN, dan Kepatuhan tertinggi kementerian diterima oleh Kementerian Ketenagakerjaan.

Ombudsman juga memberi predikat kepatuhan tinggi dalam empat kategori, yaitu untuk kementerian/lembaga yang diraih Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Kementerian Kelautan dan Perikanan, Kementerian ESDM, Kemensetneg, dan Badan Pengawas Tenaga Nuklir. Sementara untuk Predikat Kepatuhan Tinggi tingkat Pemerintah Provinsi diterima oleh Pemprov Jawa Barat, DKI Jakarta, Sumatera Utara, dan Nusa Tenggara Timur.

Terkait penghargaan yang diterima Pangkalpinang, Irwansyah mangatakan bersyukur dan berterima kasih kepada seluruh aoaratur di Pangkalpinang. "Ini menjadi pelecut semangat. Terimakasih dan tetaplah terus melayani tanpa pamrih, kerja ikhlas dan niatkan ibadah,” kata Irwansyah.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement