Sabtu 15 Apr 2017 15:20 WIB

Silaturahim dengan Warga Indonesia Timur, Anies Ikut Menari Cakalele

Rep: Dea Alvi Soraya/ Red: Hazliansyah
Cagub DKI Jakarta Anies Baswedan mendapatkan sambutan meriah dari warga Indonesia Timur yang berdomisili Jakarta, di GOR Remaja Jakarta Utara, Jalan Yos Sudarso, Jakarta Utara, Sabtu (15/4)
Foto: dok: Anies-Sandi media center
Cagub DKI Jakarta Anies Baswedan mendapatkan sambutan meriah dari warga Indonesia Timur yang berdomisili Jakarta, di GOR Remaja Jakarta Utara, Jalan Yos Sudarso, Jakarta Utara, Sabtu (15/4)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Cagub DKI Jakarta Anies Baswedan mendapat sambutan meriah dari masyarakat Indonesia Timur yang berdomisili di Jakarta, di GOR Remaja Jakarta Utara, Jalan Yos Sudarso, Jakarta Utara, Sabtu (15/4).

Tarian cakalele khas Maluku menambah semarak sambutan untuk cagub bernomor urut tiga tersebut. Dalam kesempatan itu Anies Baswedan turut menari bersama dengan memegang parang dan salawaku (tameng) bersama para penari lainnya.

"Meskipun tempatnya jauh. Indonesia Timur dekat dengan hati saya," kata Anies, Sabtu (15/4) siang.

Menurut Anies, empat provinsi di Indonesia Timur (Maluku, Maluku Utara, Papua dan Papua Barat) merupakan tempat yang berkesan setelah dirinya menginisiasi program Indonesia Mengajar pada 2010 lalu.

"Saya teringat salah satu yang mempercayai kami untuk program Indonesia Mengajar adalah Maluku di Halmahera Selatan. Di saat tempat lain tidak percaya anak dari Universitas terbaik mau mengajar di pelosok," ungkap Anies.

Anies mengaku saat itu adalah para pejuang yang mau ditempatkan di pelosok tanah air.

Sementara saat ini, ia dengan masyarakat Jakarta yang berjuang bersama memastikan keadilan hadir di ibukota.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement