Selasa 06 Dec 2016 16:06 WIB

Makassar Raih Penghargaan Bidang Infrastruktur Pendukung Pariwisata

Salah satu sudut Kota Makassar.
Foto: Antara
Salah satu sudut Kota Makassar.

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Makassar kembali meraih penghargaan nasional karena dinilai Kota Terbaik dengan Peringkat Tertinggi Aspek Infrastruktur Pendukung Pariwisata di Indonesia.

Penghargaan diberikan langsung oleh Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya, dalam acara Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kepariwisataan IV, di Grand Ballroom Hotel Sultan Jakarta. Selasa (6/12).

Dalam Sambutannya Menpar Arief Yahya menegaskan, kunci keberhasilan pembangunan kepariwisataan nasional tidak lepas dari peran serta semua pemangku kepentingan (stakeholder);  kalangan akademisi, pelaku bisnis, komunitas, pemerintah dan media sebagai kekuatan pentahelix.

“Kerjasama semua unsur pariwisata ini sebagai Indonesia Incorporated  menjadi kekuatan kita untuk mewujudkan target 2017 hingga 2019 mendatang,” kata Menpar Arief Yahya.

Menpar Arief Yahya menegaskan kembali amanat  Presiden Joko Widodo agar pertumbuhan sektor pariwisata dipercepat dan diakselerasikan  untuk mendukung pertumbuhan ekonomi nasional.

“Pemerintah dalam program pembangunan lima tahun ke depan fokus pada sektor; infrastruktur, maritim, energi, pangan, dan pariwisata. Penetapan kelima sektor ini dengan pertimbangan signifikansi perannya dalam  jangka pendek, menengah, maupun panjang  terhadap pembangunan nasional," terang Menpar Arief Yahya.

Dari lima sektor tersebut  pariwisata ditetapkan sebagai leading sector  karena dalam jangka pendek, menengah, dan panjang pertumbuhannya positif.

Terpisah, Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto menyambut suka cita penghargaan yang diraih Makassar di bawah kepemimpinannya. Ia menyebut, penghargaan itu buah kerja keras dan bukti soliditas pemerintah dan masyarakatnya.

"Tahun depan kebijakan anggaran kita akan berfokus pada pariwisata, tahun ini kita galakkan pembangunan infrastruktur untuk mendukungnya," sebut Wali Kota Danny (6/12).

Ia melanjutkan, penghargaan tersebut menambah kepercayaan diri Makassar menyambut tamu-tamunya, baik wisatawan mancanegara maupun domestik yang akan berkunjung ke Makassar sebagai salah satu destinasi wisata menjanjikan di wilayah Indonesia timur.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement