Senin 04 Apr 2016 15:12 WIB

Tiga Daerah akan Tutup Lokalisasi Tahun Ini

Red: Nur Aini
Kawasan lokalisasi Dolly ketika masih beroperasi.
Foto: Antara
Kawasan lokalisasi Dolly ketika masih beroperasi.

REPUBLIKA.CO.ID, MANOKWARI -- Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa mengatakan sejumlah daerah dalam persiapan untuk menutup lokalisasi di antaranya Kutai Kartanegara, Mojokerto, dan Tangerang.

"Kemungkinan Mei 2016 akan ditutup," kata Mensos di Manokwari, Provinsi Papua Barat, Senin (4/4).

Penutupan lokalisasi di daerah tersebut merupakan komitmen pemerintah setempat sekaligus menjadi target pemerintah bahwa Indonesia bebas lokalisasi pada 2019.

Saat ini tersisa 99 lokalisasi, sedangkan dalam persiapan penutupan yaitu dua di Kutai Kartanegara, masing-masing satu lokalisasi di Mojokerto dan Tangerang. "Di Tangerang mungkin yang terbesar yang tersisa. Bupatinya sudah koordinasi dengan sangat intensif," kata Mensos.

Sementara di Kutai Kartanegara Provinsi Kalimantan Timur kemungkinan akan bertambah lagi lokalisasi yang akan ditutup karena Kalimantan Timur memiliki lokalisasi terbanyak yaitu 33 titik. "Desember 2019 mudah-mudahan semua selesai karena respon daerah sangat bagus," katanya.

Sementara untuk Papua Barat, Mensos akan berkoordinasi dengan dinas sosial setempat. Sebelumnya Mensos juga sudah ke Sentani di Jayapura dalam rangka penutupan lokalisasi di daerah itu.

sumber : Antara

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement