REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG— Di berbagai masjid dan mushala, kerap kali kita menemui muken dan fasilitas shalat yang lainnya kusang, kotor dan dekil. Padahal, kebersihan termasuk saat beribadah harus selalu dijaga di setiap kesempatan.
Melihat kondisi ini, Yayasan Masjid Nusantara (YMN) meluncurkan program Tebar 10.000 Mukena Untuk Indonesia yang dilaksanakan di Pusat Dakwah Islam (Pusdadi) Jawa Barat, Kamis (27/3). Acara tersebut digagas, untuk menyediakan fasilitas solat yang nyaman di masjid-masjid yang ada di Indonesia. Untuk tahap pertama, di 2014 ini, YMN telah menyalurkan 2.200 mukena ke 38 kota.
"Program ini diluncurkan untuk mengajak masyarakat agar lebih mencintai masjid dengan menyediakan mukena yang lebih bagus dan nyaman,’’ ujar Direktur YMN, Muhammad Sobirin kepada wartawan.
Menurut Sobirin, hingga saat ini banyak masjid yang belum menyediakan mukena. Kalau pun ada, kondisi mukena tersebut sudah tidak layak. Yang menjadi sasaran utama dalam penyaluran tebar 10.000 Mukena Untuk Indonesia ini, adalah masjid-masjid yang terkena dampak bencana alam beberapa waktu lalu. Ditargetkan, 500 mukena disalurkan di daerah bencana tersebut di awal 2014.
Dikatakan Sobirin, untuk pendistribusian mukena tersebut, YMN menggandeng Organisasi Masyarakat (Ormas) Islam. Selain itu, dilibatkan juga Dewan Keluarga Masjid (DKM) yang ada di 38 kota. "Dalam penyaluran mukena kali ini, kami merangkul 20 Ormas Islam, 44 DKM, dan 72 pelopor masjid nusantara. Tujuannya agar pendistribusian mukena ini bisa lebih luas lagi," tutur Sobirin.
Program Tebar Mukena Untuk Indonesia ini telah ada sejak tahun 2013. Sebelumnya YMN menargetkan menyebarkan 1000 mukena di Jawa Barat. "Alhamdulillah 1000 mukena sudah tersebar di Jawa Barat. InsyaAllah tahun ini jumlahnya akan mencapai 10.000," kata Sobirin.
Sementara menurut salah seorang Pengunjung Masjid Pusdai, Aini Nur Fatmah, Ia sangat menyambut baik dengan program ini. Karena, fasilitas pemilu termasuk mukena kerap tak ada yang memperhatikan. Terutama, di saat terjadi bencana alam.
‘’Padahal kan, mukena itu menjadi salah satu penunjang ke khusyuan ibadah,’’ katanya.