Selasa 22 Oct 2013 15:25 WIB

53 Karya Seniman Banten Dipamerkan di Galeri Nasional Indonesia

53 karya seniman banten dipamerkan di galeri nasional indonesia
Foto: ist
53 karya seniman banten dipamerkan di galeri nasional indonesia

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Sebanyak 23 karya para seniman Banten akan ditampilkan dalam satu pameran akbar. Pameran yang mengambil tema "IEU KULA: MATA BATIN BANTEN" ini akan digelar di Gedung C Galeri Nasional Indonesia (GNI), Jakarta.

Pameran akan digelar mulai 22 Oktober hingga 4 November 2013. Wakil Gubernur Banten H. Rano Karno akan membuka pameran. Selasa (22/10) pukul 19.00 WIB malam nanti. Rano Karno akan didampingi Kepala Galeri Nasional Indonesia Tubagus "Andre" Sukmana.

Pameran digagas dan diprogramkan Galeri Nasional Indonesia (GNI) bekerjasama dengan Balai Budaya Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Banten serta Lembaga Pengembangan Seni Rupa Banten (LPSRB). Pameran ini juga dilakukan sebagai persembahan ulang tahun ke-13 Provinsi Banten.

Pameran ini akan menampilkan sejumlah karya lukis, karya patung, instalasi dan fotografi yang telah diseleksi dan dikuratori oleh Kuss Indarto dari Galeri Nasional Indonesia (GNI).

Ujang Rafiudin selaku kepala Balai Budaya Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Banten, mengatakan, pameran ini diharapkan dapat mengangkat perupa-perupa Banten beserta karyanya ke tingkat nasional.

"Kami di Balai Budaya akan mendukung kegiatan pameran guna meningkatkan sumber daya seniman juga karyanya," kata dia dalam keterangan tertulis yang diterima ROL, Selasa (22/10).

Ketua Panitia Pameran, Gito Waluyo, mengatakan, ini merupakan kegiatan besar pertama yang diadakan para perupa Banten yang dihelat di GNI.

Pameran ini sebenarnya sudah digagas lama, yakni 4 tahun lalu dan baru bisa terlaksana pada tahun ini. Kegiatan ini sekaligus persembahan ulang tahun ke-13 Provinsi Banten.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement