REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua DPP PDIP Ganjar Pranowo mengklaim masih banyak kader PDIP yang menaruh harapan agar Megawati Soekarnoputri duduk di posisi ketum partai. Klaim Ganjar itu didasari tren yang mengemuka belakangan ini di kalangan internal partai.
Hal tersebut dikatakan Ganjar mengenai agenda Kongres ke-VI PDIP yang dijadwalkan diselenggarakan pada tahun ini.
"Kalau tren suara yang dari bawah sih begitu ya (mendorong Megawati jadi ketum lagi)," kata Ganjar kepada wartawan di Gedung Kesenian Jakarta dikutip pada Rabu (16/4/2025).
Hanya saja, Ganjar masih merahasiakan tentang penyelenggaraan kongres PDIP. Ganjar beralasan DPP PDIP tengah mencari hari baik dalam menyelenggarakan hajatan penting bagi partai..
"Belum, belum, tapi ya tahun ini lah. Ya pasti nunggu hari baik," ujar Ganjar.
Selain itu, Ganjar menanggapi isu pengambilalihan PDIP yang pernah disampaikan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. Ganjar mengatakan Hasto pasti punya informasinya kalau berani mengungkap hal tersebut.
"Ya saya kira mas Hasto yang paling tahu ceritanya yah. Saya sih belum pernah melihat suratnya, tapi karena mas Hasto ini dulu sering mendampingi ibu dalam pertemuan, mungkin beliau punya cerita-cerita itu," ujar Ganjar.
Ganjar juga merasa Hasto merupakan sosok yang tepat untuk menjelaskan perihal isu pengambilalihan PDIP. Sehingga, Ganjar tak ingin memberi penjelasan gamblang mengenai hal itu.
"Saya kira musti tanya kepada pak Hasto yang paling tahu bisa cerita detailnya," ujar Ganjar.
